SUBANG- PT. DAHANA (Persero) membantu fasilitas kebersihan cuci tangan, membagikan masker dan memberikan APD (Alat Pelindung Diri) untuk tenaga medis di Puskesmas Cibogo dan RSUD Subang pada Senin dan Selasa (6-7 April).
Fasilitas cuci tangan yang ditempatkan di area Pasar Pujasera Subang yang diserahkan diserahkan langsung oleh Ketua PKBL PT DAHANA (Persero) Eman Suherman didampingi oleh Asisten Manajer Humas PT DAHANA (Persero) Neni sumarni pada Senin, 6 April 2020 dan diterima oleh Kabid Prasarana & Tata Ruang BP4D Kab.Subang, Dewi Lestari. Senin (6/4).
Eman Suherman menerangkan, bantuan berupa fasilitas cuci tangan ini merupakan bentuk kepedulian PT DAHANA (Persero) terhadap kesehatan masyarakat dan kondisi lingkungan lingkungan saat ini terkait covid 19.
Baca Juga:PDP Nomor 12 Dinyatakan Positif, Sempat Keluhkan Batuk dan SesakKabupaten Subang Tetapkan KLB Covid-19
“Apalagi sekarang sedang terjadi Pandemi Covid-19, maka kami dari pihak perusahaan ingin mengajarkan kepada masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan agar tidak mudah terjangkit oleh virus, salah satunya dengan rajin mencuci tangan. Jadi kita siapkan sarana cuci tangan untuk para pedagang di Pasar Pujasera ini,” terang Eman Suherman.
Sementara itu Dewi Lestari selaku Kabid Prasarana & Tata Ruang BP4D Kabupaten Subang berharap dengan adanya bantuan sarana cuci tangan dari PT DAHANA (Persero) ini, masyarakat khususnya para pedagang di pasar Pujasera lebih sadar untuk selalu menjaga kebersihan diri dengan rajin mencuci tangan.
“Semoga dengan upaya ini dapat meminimalisir penyebaran Covid-19,” harap Dewi.
Selain sarana cuci tangan Dahana juga membagikan masker bagi pedagang dan masyarakat disana.
Bantuan tersebut mendapat respon positif dan ucapan terimakasih dari para pedagang Pujasera.
“Cuci tangan gak usah ke toilet lagi, disini sudah ada, pembeli yang kesini harus cuci tangan dulu, biar bersih dan terbebas dari covid 19,” kata Yanto pedagang Pujasera.
Bantuan APD untuk Puskesmas Cibogo dan RSUD yang diberikan berupa Hazmat suit, masker N95, Handscoon, Kacamata google, Sepatu booth, Thermometer digital infrared, Handsoap, dan masker kasa, kacamata google, helm pelindung medis dan alkohol 96 % diterima langsung oleh kepala Puskesmas Kecamatan Cibogo, Tri Hartinah dan Kepala Bidang Penunjang Medik RSUD Subang, Arie Ardiansyah, S.kep,Ners.,MSi, Selasa (7/4).