SUBANG-Saat kondisi berangsur menjadi normal baru, secara perlahan industri hotel beroperasi kembali. Favehotel Subang, hotel bertaraf International pertama di Kabupaten Subang adalah yang pertama menerapkan program rapid test Covid-19 skala besar untuk seluruh karyawannya.
Rapid test yang telah dilakukan pada tanggal 30 Juni 2020 lalu Subang telah berkerjasama dengan Rumah Sakit Siloam Purwakarta. Kemudian 1 Juli 2020 hasil laboratorium telah keluar dengan hasil semua karyawan Favehotel Subang dinyatakan tidak reaktif atau negatif rapid tes.
Hotel Manager Favehotel Subang, Hasan Hizri mengatakan, pihaknya sangat serius dalam penanganan dan pencegahan Covid-19. Sehingga manajeman menerapkan langkah-langkah kesehatan, keselamatan dan pembersihan / disinfektan yang signifikan di semua hotel.
Baca Juga:Santri Ponpes Al Ikhlas Raudlatul Ulum Dibekali Ilmu Desain GrafisKarena Covid-19, Menpan RB Putuskan Tidak Ada Penerimaan CPNS Tahun 2020
“Hal itu memastikan kesehatan dan kesejahteraan staf kami dan para tamu yang terhormat,” ungkapnya kepada Pasundan Ekspres.
Dia mengatakan, pihaknya tetap berkomitmen penuh dan siap untuk melangkah ke tahap berikutnya. Sambil memastikan bahwa aset terbesar perusahaan merupakan karyawan yang akan terus dijaga dan dilindungi.
“Dengan tetap memperhatikan keamanan mereka, hal tersebut akan memperkuat kepercayaan dari para tamu karena mereka tahu bahwa lingkungan yang aman dan bersih menanti mereka ketika tinggal bersama kami,” jelasnya.
Sementara itu, kata Hasan, alat pelindung termasuk masker wajah dan sarung tangan sekali pakai telah menjadi bagian integral dari seragam hotel karyawan di era normal ‘baru’.
Favehotel Subang merupakan hotel pertama yang dikelola oleh Archipelago International yang berada di kabupaten subang. Memiliki 108 kamar, 5 ruang rapat, restoran dan kolam renang hotel ini menjadi hotel terbesar dan terlengkap di Kabupaten Subang.(ysp)