KASOMALANG – Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Kampung Cipunagara, Desa Sindangsari, Kecamatan Kasomalang, tepat di RT 04/07.
Menurut saksi mata, warga setempat, Wendi menyebutkan bahwa kecelakaan tersebut melibatkan mobil tronton pengankut air mineral yang mengalami rem blong.
“Sepertinya remnya blong, ditambah pula dengan kontur jalan yang curam,” ungkapnya.
Baca Juga:Avrist Assurance Peringati 45 Tahun Menemani dan Melindungi Masyarakat IndonesiaSeri belajar Filsafat Pancasila 2
Dia juga berharap, ada perhatian dari pemerintah terkait jalur tersebut, kata Wendi bukan sekali dua kali saja di jalur tersebut ada kecelakaan serupa, bahkan hingga menghilangkan nyawa.
“Setahun yang lalu, warga kami juga jadi korban, ketabrak mobil yang rem nya blong, karena harus ada parkir kan,” pungkasnya.
Kecelakaan melibatkan Tiga kendaraan yaitu Truk Fuso (B 9610 DY), Fick Up (D 8812 SA) Cold Disel pengangkut galon( D 8042 VC )
Kanit Lantas Jalancagak Ipda Ade Tata Rustandi menjelaskan, kecelakaan tersebut terjadi akibat salah satu kendaraan yang datang dari arah Kasomalang hilang kendali
“Mobil box fuso (B 9610 DY) dari arah kasomalang menuju Cisalak bermuatan penuh, dan hilang kendali di turunan/tikungan tajam Cisalak sehingga terjadi tabrakan dengan colt diesel (D 8042 VC) yang datang dari arah Cisalak” jelasnya
Sementara itu mobil Fick up/Colt Buntung (D 8812 SA), mencoba menghidar namun tidak bisa, sehingga akhirnya ketiga kendaraan tersebut bertabrakan. (idr/ded)