SUBANG-Sebanyak 161.742 Kepala Keluarga (KK) terdampak Covid-19 di Kabupaten Subang menerima Bantuan Sosial Tunai (BST) Kementerian Sosial Tahap III. Bantuan sosial tunai tersebut disalurkan di 33 lokasi.
Kepala B2P2KS Bandung Drs. Toto Restuanto Sembodo, MM mengatakan, untuk menyelamatkan kondisi penurunan daya beli masyarakat, perlu meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan mengurangi penurunan kesehatan masyarakat dalam masa pandemi Covid-19.
“Pemerintah melalui Kementerian Sosial mengambil kebijakan memberikan jaring pengaman sosial berupa Bantuan Sosial Tunai (BST) dengan memberikan uang tunai. sebesar Rp.600.000,-. Bantuan tersebut diberikan kepada masyarakat terdampak pandemi Covid-19,” ungkap Toto kepada awak media saat melakukan monitoring di Subang, Selasa (14/7).
Baca Juga:Tabrak Anggota Polisi, Pelor Terancam Hukuman MatiMuhammadiyah Covid-19 Command Center Subang Lakukan Edukasi Ke Sekolah dan Pesantren
Dalam kegiatan monitoring tersebut, Kepala B2P2KS Bandung menyalurkan BST Tahap III secara simbolis kepada perwakilan penerima di Aula Desa Balai Majasari, dan Aula Balai Desa Cibogo Kecamatan Cibogo.
Penyerahan secara simbolis tersebut didamping oleh Kepala Bidang Pogram dan Evaluasi B2P2KS Bandung Dra. Yunizar Mutiara, MP, Kepala Bidang Linjamsos Dinsos Kabupaten Subang Drs. Ipa Slamet, Camat Cibogo Sri Novia, S.AN, SDM PKH, Babinsa AD, Bhabinkamtibnas Polri dan aparat desa setempat.
Setelah itu Kepala B2P2KS Bandung melaksanakan penyaluran langsung ke rumah KPM (home visit) yang tidak dapat hadir untuk mengambil langsung bantuan di lokasi penyaluran.. Antara lain di Kampung Rancasari RT 01 RW 01 dan Kampung Rancaseel Desa Majasari Kecamatan Cibogo.
Salah satu penerima Unik (70 th) tak bisa menyembunyikan kegemberiaan dan rasa terharu sekaligus senang lantaran bantuan tunai yang diterima bisa untuk mendukung keberlangsungan hidupnya dalam beberapa waktu ke depan.
“Alhamdulillah Pak Menteri Sosial, bantuan sudah diterima, Terima Kasih Pak Mensos, dengan ini saya bisa mencukupi kebutuhan sehari-hari” ungkap Romsih salah satu penerima BST.(ysp/hba)