PUSAKAJAYA– Jabatan Kepala SMKN 1 Pusakanagara Kecamatan Pusakajaya diserah terimakan dari Ramlis S.TP M.Si pada Dedi Junaedi SE. Serah terima dilaksanakan di Aula SMKN 1 Pusakanagara, Rabu (22/7).
Pada kesempatan itu Kepala SMKN 1 Pusakanagara Dedi Junaedi mengatakan, visi kedepannya ia akan melaksanakan program yang sesuai dengan standar kompetensi nasional. Menurutnya ada 8 standar nasional pendidikan yang dapat dijadikan tolak ukur dalam pembangunan sekolah. Ia berharap setidaknya standar minimal dapat tercapai semua.
“Kebetulan tadi juga ada pesan untuk mengedepankan Imtaq (Iman dan Taqwa), jadi selain mengembangkan IQ melalui 8 delapan standar tadi kita juga akan kembangkan EQ melalui Imtaqnya,” ujar Dedi.
Baca Juga:Puji Gubernur dan Bupati Subang, Kepala BKPM: Perizinan Selesai Satu BulanSosialisasi bersama OJK, Linda Megawati Salurkan Ribuan Paket Sembako
Selain itu Dedi menyebut SMKN 1 Pusakanagara siap mencetak SDM-SDM sesuai dengan bidang-bidang yang ada di sekolah ini berkaitan dengan keberadaan pelabuhan Patimban. Namun sebelum itu harus melihat peluang yang ada di pasar terlebih dahulu.
“Kuncinya ada di pasar, kita harus melihat pasar membutuhkan apa, kita cetak di sini. Apa yang bisa kita perbuat dan kita cetak untuk memenuhi, Insyaallah akan kita siapkan” jelasnya.
Sementara itu, Ramlis yang beralih menjadi Kepala SMKN 1 Cipunagara mengatakan perjalanan selama menjadi Kepala SMKN 1 Pusakanagara terasa spesial. Ia juga mendoakan kemajuan kedepannya untuk SMKN 1 Pusakanagara.
“Mudah-mudahan kedepan bisa terus maju dan mencetak generasi-generasi unggul,” imbuhnya.(red)