SUBANG-Bantuan Sosial Tunai (BST) dari Kementerian Sosial RI kembali mengucur kepada masyarakat Kelurahan Soklat sebanyak 1.395 KK, Rabu (26/8).
Guna memastikan penyaluran BST berjalan dengan lancar dan aman, Babinsa jajaran Koramil 0501/Subang, Kodim 0605/Subang bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pengamanan.
Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Kel.Soklat Koramil 0501/Sbg Sertu Rudi Koswara bersama Bhabinkamtibmas Polsek Kota melaksanakan pengamanan Pembayaran Bantuan Sosial Tunai (BST) bagi warga Kel.Soklat yang terdampak Covid-19
Baca Juga:39 Ribu Pelaku Usaha Ingin Bantuan UMKMDesa Wisata Sediakan Hiburan Kearifan Lokal
Danramil 0501/Subang Kapt. Inf. Karsa mengatakan pihaknya meminta babinsa yang ada di lapangan untuk mengawal dan mengamankan jalannya penyaluran BST.
“Hal ini bertujuan agar penyaluran BST berjalan dengan aman dan lancar. Selain itu, juga penting untuk memastikan protokol pencegahan covid-19,” ungkapnya kepada Pasundan Ekspres.
Sementara itu Babinsa Kel.Soklat, Sertu Rudi Koswara mengatakan, dalam penyaluran BST kali ini pihaknya fokus pengamanan pada penerima BST agar tidak berdesak-desakan dan tetap menjaga protkol kesehatan Covid-19.
“Kita jaga para penerima BST ini agar tidak berdesakan, jaga jarak, wajib pakai masker dan tetap protokol kesehatan dijaga demi menghindari wabah Covid-19″ kata Sertu Rudi Koswara.
Berdasarkan pantauan pelaksanaan penyaluran BST di Aula Makodim 0605/Subang Kec.Subang berjalan lancar dan tertib serta tetap mengutamakan protokol Kesehatan Covid – 19.(ysp/ded)