Setelah hampir setengah tahun berperang melawan Covid-19, pertemuan menjadi begitu istimewa walau hanya lewat layar gadget. Dalam rangka Harpelnas, jajaran Direksi BNI menyapa nasabah secara virtual, khusus BNI Wilayah Jakarta Kemayoran acara diadakan di beberapa titik salah satunya bertempat di BNI Cabang Karawang.
Dalam acara ini, Direktur Bisnis UMKM BNI Muhammad Iqbal menyapa nasabah di segenap Cabang BNI Wilayah Jakarta Kemayoran, Turut mendampingi Pemimpin Wilayah BNI Jakarta Kemayoran Dandy P Sjamsudin dan Wakil Pemimpin Wilayah Otet Novianto.
Di kesempatan tersebut Jajaran Pemimpin BNI se Wilayah Jakarta Kemayoran berinteraksi langsung dengan para nasabah, memberikan apresiasi atas kepercayaan nasabah terhadap layanan BNI sekaligus memberikan edukasi terkait digitalisasi perbankan yang telah BNI lakukan. Adapun untuk di Cabang Karawang nasabah disambut dan berinteraksi langsung dengan Heri Munawir selaku Pemimpin Cabang BNI Karawang
Baca Juga:Peduli Warga Terdampak Covid-19, Bank BTN bersama Linda Megawati Bagikan SembakoRuhimat: Jalur Cipendeuy Serangpanjang Segera Selesai
“BNI ingin hadir lebih dekat dengan nasabah. Tentunya menjadi tantangan bagi kami, bagaimana kami hadir untuk memberikan layanan serta solusi finansial kepada nasabah di era adaptasi kebiasaan baru ini,” ujar Muhammad Iqbal.
BNI ingin menjadikan Harpelnas tahun ini sebagai momentum spesial untuk memposisikan BNI sebagai bank yang selalu hadir dalam hidup nasabah dengan fitur, kemudahan dan berbagai solusi finansial bernilai tambah. BNI berkeinginan untuk terus melayani dengan sepenuh hati serta memberikan pengalaman menarik dan berkesan bagi nasabah setiap harinya.
“Ekselensi layanan kepada nasabah merupakan salah satu langkah BNI dalam meningkatkan kualitas bisnisnya, sehingga pasti akan berujung pada peningkatan kinerja korporasi yang memuaskan. Kami ada karena nasabah serta terus memberikan layanan terbaik merupakan komitmen kami,” tambahnya.
Dikatakannya juga, ini cara BNI Rayakan Harpelnas Tahun Ini, Masa pandemi Covid-19 merupakan masa yang berat bagi setiap orang. Belum ada yang dapat memastikan kapan pandemi ini akan berakhir. Salah satu yang dapat kita lakukan adalah membiasakan diri dalam segala aspek kehidupan dengan kebiasaan baru berdasarkan protokol kesehatan, termasuk dalam melayani nasabah.
Teristimewa dalam rangka Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) 2020, PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) memberikan kemudahan transaksi perbankan, berbagai promo spesial, serta menggelar acara virtual bagi nasabah. Nasabah terus menginsipirasi dan mengisi semangat BNI untuk memberikan yang terbaik di era adaptasi kebiasaan baru ini.