Jika pencairan DOP cabor tahap II sudah rampung, lanjut Lili, KONI KBB akan segera melakukan pengajuan pencairan insentif atlet, pelatih dan mekanik tahap II. Penyaluran insentif dilakukan secara langsung melalui rekening pribadi atlet yang disetorkan pada KONI KBB saat ini.
“Insentif dikirim by name by rekening harapannya setelah DOP tahap II selesai masuk pada insentif atlet, pelatih dan mekanik, ujarnya.
Sementara itu, KONI KBB menyalurkan melalui transfer DOP lagi pada hari jumat (11/9) untuk 13 cabor diantaranya, Selam, Muaythai, Dansa, Ski air, Bridge, Taekondo, Renang, Berkuda, Judo, Bowling, Bermotor, Panahan dan Karate.(eko/ded)