Direktur Manajer PT. EWINDO Glenn Pardede mengatakan, tujuan dari didirikannya demplot-demplot yang berada di pekarangan rumah warga ini adalah untuk memberikan pengetahuan, khususnya praktek budidaya sayuran yang baik di wilayah perkotaan.
“Nantinya diharapkan Kampung Malang Nengah ini bisa menjadi dengan konsep kampung Eco Village agar masyarakat bisa merasakan peningkatan kesejahteraan dengan menjual hasil panen dan tetap mengutamakan kelestarian lingkungan,” Katanya.
Menurutnya, Kegiatan Urban Farming ini sekaligus untuk menunjukkan peran penting wanita dalam budidaya sayuran dan lebih lanjut untuk mempromosikab pentingnya mengkonsumsi sayuran, dimana seorang Ibu rumah tangga menjadi penentu keluarga yang sehat.
Baca Juga:Pangdam III: TNI Lembaga Paling Dipercaya PublikPengembangan Kawasan Rebana Tak Terbatas
“Demplot ini awalnya dikelola oleh 30 ibu rumah tangga dari kelompok wanita tani Bina Lestari di rumah mereka masing-masing. saat ini pesertanya terus bertambah, ada lebih dari 70 orang yang mengikuti kegiatan urban farming ini,” imbuhnya. (mas/ysp)