Efisiensi Anggaran Fokus Penanganan Pandemi Covid-19

Efisiensi Anggaran Fokus Penanganan Pandemi Covid-19
0 Komentar

Bupati meminta masyarakat tetap patuh pada anjuran pemerintah dalam menerapkan protokol kesehatan. Seperti memakai masker, mencuci tangan usai beraktivitas, dan menjaga jarak untuk menghindari kerumunan. Sebab dengan metode seperti itu maka penyebaran Covid-19 bisa diminimalisasi.

“Operasi yustisi gabungan ini untuk lebih meningkatkan kedisiplinan masyarakat. Mereka harus sudah sadar untuk memakai masker saat beraktivitas ke luar rumah. Dan alhamdulillah kesadaran dan kedisiplinan masyarakat lebih meningkat meskipun belum maksimal karena masih ada pengguna jalan dan warga yang belum taat,” ungkapnya.

Ia pun meminta warga yang tidak mengenakan masker untuk dicatat datanya oleh petugas lalu diberi masker untuk dipakai. Pencatatan biodata untuk traking dan juga sebagai base data, sehingga ketika yang bersangkutan terus melanggar maka akan ketahuan dan bisa diberi sangsi karena dianggap tidak patuh. “Sekarang sanksinya masih teguran lisan, tapi kalau masih membandel bisa diberi sanksi sosial. Secara keseluruhan, saya melihat kesadaran masyarakat untuk mencegah penularan Covid-19 sudah meningkat,” tuturnya.

Baca Juga:Ricuh, Pendemo Robohkan Gerbang DPRD Karawang(E-Paper) PDF Pasundan 21 Oktober 2020

Dia pun meminta agar kedisiplinan terus dijaga meski KBB kini sudah kembali ke zona oranye dari asalnya merah. Itu artinya risiko penularan Covid-19 kategorinya sedang. Protokol kesehatan ini harus terus disosialisasikan supaya KBB bisa menjadi zona hijau, yang selama ini belum pernah tercapai. “Sekarang Bandung Barat sudah turun menjadi zona oranye dari zona merah. Mari wargi Bandung Barat, bersama sama kita tegakan protokol kesehatan agar Kabupaten Bandung Barat tetap tertib, aman dan kondusif,” pungkasnya.(adv/sep)

Laman:

1 2 3
0 Komentar