SUBANG-Pembangunan di tingkat Kecamatan Pusakajaya untuk tahun 2021 belum ada kejelasan. Hal ini diutarakan Camat Pusakajaya Drs Vino Subriadi kepada Pasundan EKspres saat melakukan kunjungan kegiatan di Desa Pusakajaya, Senin (2/11).
Dia menyampaikan, kejelasan yang dimaksud mengenai pembangunan hasil Musrenbang tahun mana yang akan dilakukan pada 2021 mendatang. Sebab, pada tahun 2020, yang merupakan pelaksanaan hasil Musrenbang tahun 2019, banyak kegiatan yang tak dilakukan karena dampak Covid-19. “Memang belum ada kejelasan. Apakah tahun 2021 melaksanakan hasil Musrenbang tahun 2019 yang tak dilaksanakan tahun 2020, atau melaksanakan hasil Musrenbang tahun 2020, tapi yang 2019 ini seperti apa nantinya?,” Jelas Vino.
Sebab, ada beberapa kegiatan strategis dari hasil Musrenbang yang harusnya dilaksanakan pada tahun 2020 seperti penyelesaian pembangunan Kantor Kecamatan Pusakajaya serta pengadaan alat berat beko. “Kita tahu Covid-19 ini berdampak pada tatanan kehidupan, termasuk pada Pemerintahan. Tapi hal ini memang perlu ditata ulang termasuk kaitannya dengan perencanaan pembangunan,” ucapanya.
Baca Juga:200 Perusahaan Akan Berinvetasi di Subang, Apindo: Kita Akan DataDesa Mulyasari Siapkan Mitigasi Bencana
Termasuk, Vino juga hingga saat ini masih menunggu informasi terkait aturan main dalam pelaksanaan Musrenbang di tahun 2021 mendatang.(ygi/sep)