SUBANG-Puskesmas Mandalawangi melaksanakan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) di SDN Purwakaya Senin (9/11). Pelaksanaan BIAS sendiri dilakukan secara terbatas mengingat masih dalam situasi pandemic Covid-19.
Camat Sukasari Bambang Edi kepada Pasundan Ekspres menyampaikan, imunisasi diberikan pada siswa kelas 1, Kelas 2 dan kelas 5 SD secara terbatas dan dengan memperhatikan protokol kesehatan.
“Pelaksanaan imunisasi dilakukan secara langsung oleh Puskesmas Mandalawangi,” jelas Camat Bambang Edi.
Dalam pelaksanaannya, kegiatan tersebut berlangsung lancar meski ada siswa yang takut untuk melakukan imunisasi. Namun dengan dibujuk dan cara persuasive, siswa tersebut akhirnya bersedia.
“Alhamdulillah berjalan lancar, ada 2 siswa kelas 1 yang menangis karena takut setelah dibujuk alhamdulillah mau,” imbuhnya.
Mengingat, pentingnya imunisasi ini Kepala PKM Mandalawangi meminta kepada petugas PKM untuk mendatangi rumah siswa yang tidak hadir.
Sementara itu, Kepala Puskesmas Mandalawangi, Supriatna mengatakan imunisasi yang diberikan kepada siswa SD kelas 1, 2 dan 5 ini adalah vaksin DT ( Difteri dan Tetanus ). Untuk kelas 1 dan kelas 2 vaksin Difterinya lebih banyak, sedangkan untuk kelas 5 vaksin Tetanus yang lebih banyak. “Tujuan pemberian imunisasi ini agar imunitas siswa SD terhadap penyakit difteri dan tetanus lebih kuat,” tutupnya.
Untuk itu, ia menambahkan, bagi siswa yang belum melaksanakan, nantinya akan dilakukan imunisasi secara jemput bola pada rumah-rumah siswa.(ygi/sep)