SUBANG-Keagenan PPOB melalui BUMDES di Subang jadi percontohan. Rombongan dari Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah (P3DW), Diskominfo dan Dispemdes Kabupaten Purwakarta, Jumat (13 /11) melakukan Kunjungan ke Bumdes Gurat Bumi Desa Cibogo Kabupaten Subang.
Mereka datang untuk studi best practice pola pemberdayaan BUMDES dalam rangka optimalisasi Pajak Daerah melalui Keagenan PPOB Bank BJB. Rombongan diterima oleh jajaran P3DW Kab. Subang, Bank BJB Cabang Subang, Pemdes Cibogo, dan Pengurus Bumdes beserta kader dan mitra lapangan.
Rombongan antusias menggali informasi sistem PPOB BUMDES. Diskusi berlangsung secara hangat membahas seputar rencana dan strategi yang dilaksanakan oleh Bumdes Gurat Bumi. Dalam memberikan layanan sekaligus edukasi untuk meningkatkan wawasan perpajakan masyarakat. Sebagai modal dalam meningkatkan ketaatan pajak sehingga penerimaan pajak dapat optimal.
Baca Juga:KH Muhyidin Tokoh Ulama Pejuang KemerdekaanMemaknai Sila Pertama KETUHANAN YANG MAHA ESA Nurhadi dan Sofyan Tsauri Bagian Ketiga Belas
Bank BJB selaku mitra Bumdes dalam keagenan PPOB secara intensif memberikan pembinaan kepada seluruh Bumdes yang telah bergabung. Pembinaan ini dilaksanakan dengan melibatkan tim intensifikasi kolaboratif pajak daerah yang terdiri dari Bapenda Provinsi Jawa Barat.(red)