SUBANG– Kecamatan Tanjungsiang memiliki potensi alam yang sangat baik untuk meningkat ekonomi. Mulai dari pertanian, perkebunan dan potensi wisata.
Camat Tanjungsiang Dadan Dwiyana mengatakan Kecamatan ini memiliki potensi yang sangat baik jika di kelola dan digali p otensinya. Mulai dar i pertanian, perkebunan, kerajinaan hingga destinasi wisata.
”Kami sedang gencar menggali potensi alam yang ada di Kecamatan Tanjungsiang,” ujarnya.
Baca Juga:Jalan Dermaga-Bukanagara Masuk Tahap FinisingDoakan Klinik Happy Healthy Segera Bangkit
Dia menyebut secara umum masyarakat Tanjungsiang bermata pencaharian dari pertanian dan perkebunan. Karena memiliki lahan yang baik sehingga masyarakat bisa memetik hasil dari pengolahan, baik dari pertanian dan juga palawija.
“Ketika diberikan potensi dan dimanfaatkan dengan baik maka hasilnya juga maksimal,” ujarnya.
Selain itu, kata dia, Tanjungsiang terkenal sebagai produsen Singkong dan tembakau hingnga sudah menjadi icon. Sehingga banyak masyarkat memilih produksi komoditas tersebut.
“Seperti kita ketahui icon dari Tanjungsiang adalah Singkong yang sudah terkenal, dan ini kita akan lebih maksimalkan terus,” ucapnya.
Apalagi Tanjungsiang sendiri memiliki destinasi wisata Bukit Pamoyanan, dimana destinasi wisata tersebut sudah mulai bergeliat kembali. Aset tersebut kini dikelola oleh Pemerintah Desa.”Saya sangat yakin Kecamtaan Tanjungsiang akan semakin terkenal baik skala Kabupaten hingga Nasional,” pungkasnya.(ygo/sep)