Di Negara kita tercinta, yaitu Indonesia belum menerapkan teknik bioremediasi menggunakan rapessed oil terozonisasi dengan bantuan Bacillus mycoides NS1020 karena beberapa alasan. Salah satunya adalah karena Negara Indonesia tidak memproduksi tanaman yang dapat menghasilkan rapeseed oil yang umum digunakan di Negara lain, sehingga harus dilakukan penelitian lebih lanjut untuk dilaksanakannya bioremediasi menggunakan tanaman umum yang ada di Indonesia. (*)