Sekretaris Dishub Provinsi Jabar Idat Rosana mengatakan, pihaknya akan menurunkan sekitar 300 personel saat libur Natal dan Tahun Baru.
“Digabung dengan personel Dishub Kota/Kabupaten di Jabar, maka keseluruhan personel Dishub yang bertugas di seluruh Jawa Barat ada sekitar 1.600 personel,” kata Idat.
Sementara itu, Kepala Bidang Lalu Lintas Dishub Kabupaten Bandung Isnuri Winarko melaporkan bahwa pihaknya akan melakukan traffic counting atau perhitungan arus volume kendaraan.
Baca Juga:Kodim 0619 Purwakarta Kembangkan Demplot Jagung ManisIni Tujuh Perintah Jokowi Kepada Menteri Barunya, Tidak Mampu Siap-siap Dicopot
Meski perhitungan arus volume kendaraan dilakukan di semua pintu masuk Kabupaten Bandung, kata Isnuri, pihaknya akan fokus di Nagreg dan Ciwidey. Dua kawasan tersebut merupakan perlintasan tujuan mudik dan wisata.
“Wilayah mudik melintasi Nagreg. Kemungkinan ada peningkatan arus dimulai malam ini karena besok pagi sudah mulai libur,” ucap Isnuri.
“Berapa peningkatannya masih kita pantau, prediksi kenaikan arus perkiraan sekitar pukul 19.00 WIB sampai 22.00 WIB, biasanya akan terlihat,” imbuhnya.
Adapun di Ciwidey, pemantauan dilakukan guna memonitor pergerakan arus wisata. “Diperkirakan tanggal 24, 25, 26, 27 Desember arus wisata lokal akan meningkat,” pungkasnya. (rls/idr/ded)