Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memberi sinyal bantuan kuota internet gratis akan diteruskan tahun ini.
Penerimanya masih sama seperti pada 2020 lalu, yaitu siswa, mahasiswa, guru, dosen, tenaga kependidikan, dan lainnya.
Tujuan pemberian bantuan ini agar proses pembelajaran tetap berjalan di tengah pandemi Covid-19 yang masih terjadi di Indonesia.
Baca Juga:Ngeri, Mayat Wanita Tanpa Busana Ditemukan di Pemandian UmumAmanda Manopo dari Kecil Banyak Teman Cowok
Dikutip dari kuota-belajar.kemdikbud.go.id pada Jumat, 1 Januari 2021, kuota internet gratis yang akan diberikan terbagi dua jenis.
Kuota umum yang dapat digunakan untuk mengakses semua laman dan aplikasi, serta kuota belajar yang hanya dapat digunakan untuk mengakses laman dan aplikasi pembelajaran.
Cara Daftar Nomor Ponsel di DapodikKemendikbud Berikut ini tata cara menginput data nomor ponsel untuk anak didik tingkat PAUD, sekolah dasar, dan sekolah menengah :
Ketika mencantumkan nomor telepon seluler (ponsel), kepala sekolah juga turut mencantumkan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) peserta didik. Setelahnya, kepala sekolah pun harus mengisi akta pakta integritas.
Kemudian, Pusat Data dan Teknologi Informasi (Pusdatin) Kemendikbud akan menyaring nomor-nomor tersebut sesuai dengan provider masing-masing untuk diisi paket kuota data. Bagi yang baru memiliki nomor ponsel juga tetap dapat didata oleh sekolah.
Nomor baru juga boleh dimasukkan untuk diberi pulsa kuota. Bagi yang belum tercantum pada tahap pertama ini bisa punya peluang untuk masuk ke tahap berikutnya. Para tenaga pendidik dapat mengunduh aplikasi Dapodik melalui tautan ini https://dapo.dikdasmen.kemdikbud.go.id/unduhan. (idr/ded)