Dokter kandungan ini optimistis para profesor mampu mengidentifikasi masalah-masalah yang dihadapi hingga menemukan solusi cepat dalam penurunan stunting di Indonesia. Apalagi sampai saat ini stunting di sejumlah daerah di Indonesia masih memprihatinkan. Sebut saja misalnya di NTT dan Sulawesi Barat yang masih sangat tinggi.
“Saya yakin para ahli, profesor, akan sangat lebih mudah menganalisis permasalahan-permasalahan ini. Tidak bisa dilakansaakan biasa-biasa saja. Perlu melibatkan banyak pihak, termasuk para guru besar di Indonesia. Ini latar belakang kegiatan mengadakan kegiatan secara serentak,” mantan Bupati Kulonprogo tersebut menambahkan.(rls/sep)