Peserta CPNS dan PPPK di Karawang Gratis Swab Antigen

Rotasi Mutasi ASn Subang Bulan ini
0 Komentar

KARAWANG-BKPSDM bersama Dinas Kesehatan Karawang akan memberikan layanan swab antigen gratis bagi seluruh peserta CPNS dan PPPK di formasi Pemkab Karawang.

Kepala BPKSDM Karawang, Asep Aang Rahmatullah mengatakan, layanan swab antigen gratis ini di khususkan bagi peserta tes pra SKD CPNS dan PPPK 2021. Untuk itu, bagi semua peserta diharapkan bisa memanfaatkan pelayanan ini sebaik mungkin.

“Waktunya dan tempatnya sendiri, yaitu H-1 pelaksanaan SKD. Hal ini, sesuai dengan persyaratan yang ditentukan oleh BKN, yaitu pemberlakuan hasil antigen 1×24 jam,” ujarnya.

Baca Juga:CB One Way Hindari Penumpukan Kendaraan di LembangOmbudsman Lakukan Penilaian Kepatuhan Pelayanan Publik

Dijelaskan,  untuk tempat tesnya adalah dilayanan Puskesmas domisili dan UPTD PKK Dinkes Karawang.

“Waktunya, teknis dan pelaksanaan tes swab antigen ini akan di umumkan kemudian setelah ada Penjadwalan SKD. Cukup dengan membawa KTP dan kartu seleksi saja untuk dilayani antigen ini,” katanya.

Ia menambahkan, layanan gratis ini berlaku bagi seluruh peserta CASN, yang melamar pada instansi Pemkab Karawang, baik CPNS jabatan fungsional maupun PPPK guru.(use/vry)

 

0 Komentar