KARAWANG-Komisi IV DPRD Kabupaten Karawang meminta eksekutif membangun museum arsip sejarah yang dapat dijadikan sarana informasi, serta pendidikan sejarah. Seperti di Kabupaten Purwakarta yang memiliki Biorama Purwakarta dan Diorama Nusantara.
Sekretaris Komisi IV DPRD Karawang, Atta Subagja Dinata mengatakan, Biorama Purwakarta merupakan museum kearsipan dan sejarah Kabupaten Purwakarta yang sudah dilengkapi dengan teknologi digital. Hal itu memudahkan siapa pun yang mengunjugi untuk mempelajari sejarah, serta memberikan kesan nyaman dan seru.
Ia menyebut, Biorama Purwakarta dan Biorama Nusantara yang dimilili Kabupaten Purwakarta sangat menginspirasi. Banyak hal yang dapat diadopsi serta dimodifikasi untuk kemudian diterapkan di Karawang.
Baca Juga:Keren, Atlet Asal Karawang Sumbang Medali Untuk Jabar di PON XX Papua, Berikut PrestasinyaHeran Menyandang Daerah Kemiskinan Ekstrim, Ketua DPRD Karawang Pertanyakan Data Statistik
Ia memaparkan, berbeda dengan Biorama Purwakarta, Biorama Nusantara yang dimiliki Kabupaten Purwakarta menjadi museum arsip sejarah Tanah Air mulai dari jaman kerajaan hingga peradaban modern. Sejumlah ikon nusantara dipajang dengan tatanan yang sangat baik.
“Mudah-mudahan kita di Kabupaten Karawang bisa memiliki museum seperti ini, tentunya dengan khas Karawang. Saya yakin Karawang bisa,” tandasnya.(use/vry)