SUBANG-Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Subang, dr Maxi akhir-akhir ini sering mengunjungi warga yang tengah sakit.
Kunjungan dokter Maxi langsung ke rumah warga ini seakan menimbulkan tanda tanya bagaimana kinerja puskesmas. Semestinya pihak puskemas yang pro aktif membantu warga yang sakit.
Kunjungi dokter Maxi ini juga menjadi sorotan. Terlebih intensitas kunjungan ke warga yang sakit cukup sering.
Baca Juga:Antusias Masyarakat Tinggi, Vaksinasi di Pagaden Barat Tembus 73,4 PersenPerayaan HUT ke-18 PT. Subang Sejahtera Unjuk Prestasi, Ini Hasil Kerjanya !
Mengenai hal tersebut, dokter Maxi mengatakan, bahwa apa yang dilakukan dengan mengunjungi warga yang sakit sesuai dengan tupoksi kepala dinas kesehatan.
Menurutnya, aksi mengunjungi warga yang sakit sebagai bentuk semangat untuk datang ke wilayah.
“Itu juga tupoksi saya,” kata dokter Maxi.(ygo/ysp)