Astra Infra Siapkan 1.000 Personel Satgas Nataru

Astra Infra Siapkan 1.000 Personel Satgas Nataru
0 Komentar

PURWAKARTA-Astra Infra menyiapkan sebanyak 1.000 personel petugas khusus atau Satuan Tugas (Satgas) Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2022. Mereka akan bertugas untuk optimalisasi layanan operasional maupun infrastruktur yang telah disiapkan untuk mendukung keselamatan berkendara di jalan tol Astra Infra.

CEO Tol Road Business Group Astra Infra Kris Ade Sudiyono menuturkan personil itu terdiri dari petugas Sentra Informasi dan Komunikasi, patroli, derek, medis, rescue, Patroli Jalan Raya (PJR), pemeliharaan jalan tol, hingga keamanan.

Dijelaskan Kris, Astra Infra juga memastikan setiap ruas jalan tol yang dikelola dalam kondisi baik dan bebas dari perambuan maupun pekerjaan peningkatan jalan.

Baca Juga:Pinjaman Online Berujung Depresi, Keuangan Buruk Ganggu Ketahanan KeluargaRatusan Hektare Tambak Udang dan Bandeng Terendam Rob, Petambak Pantura Minta Diperhatikan Pemerintah

“Total ada 179 unit Warning Light dan 552 Cfosed Circuit Television (CCTV) di jalan tol Astra Infra pun terdata berfungsi dengan baik,” ujar Kris melalui rilisnya yang diterima redaksi, Kamis (9/12).(add/sep)

0 Komentar