Tanggung jawab ibu dalam merawat anak-anak ketika sakit, memasak sup atau bubur, membuat mereka yang lagi sakit menjadi lebih nyaman. Dalam jangka panjang, para ibu mungkin melakukan banyak hal lebih dari dokter dalam keluarga dan tentu saja tidak mengharapkan bayaran. Mari kita simak lirik lagu anak ‘Kasih Ibu’ karya SM Mochtar.
Kasih Ibu kepada beta
Tak terhingga sepanjang masa
Hanya memberi tak harap kembali
Bagai sang surya menyinari dunia
Kasih Ibu kepada beta
Tak terhingga sepanjang masa
Hanya memberi tak harap kembali
Bagai sang surya menyinari dunia
Lagu Kasih Ibu karya SM Mochtar yang berasal dari Makassar ini, mempunyai makna tentang kasih ibu kepada anaknya yang begitu besar bahkan tidak terhingga.
Baca Juga:Bantu Korban Semeru, ACT Subang Kirim 5 Ton LogistikPakar Komunikasi Dr Aqua Dwipayana: Pelayanan Terbaik Hanya Bisa Muncul dari Keikhlasan Bekerja
Dari lirik ‘Kasih ibu, kepada beta tak terhingga sepanjang masa’, memberi makna bahwa kasih sayng seorang ibu tidak bisa terhitung oleh waktu dan berlangsung hingga akhir hayatnya. Tidak hanya itu saja, tapi juga mempunyai makna bahwa seorang ibu tidak mengharapkan imbalan dari anak-anaknya. Seorang ibu dengan sepenuh hati memberikan kasih sayangnya tanpa pamrih yang tertuang di dalam lirik ‘Hanya memberi, tak harap kembali, bagai sang surya menyinari dunia’. Â ‘bagai sang surya menyinari dunia’ melukiskan seorang ibu yang waktu dan energinya tercurahkan kepada anaknya.
Dalam islam , ibu mendapatkan tempat yang mulia, sehingga anak diwajibkan hormat kepada Ibu terlebih dahlu, sebelum kepada Ayahnya karena ib merpakan sosok yang sangat istimewa sehingga dalam salah satu haditsnya Roslulloh bersabda bahwa yang yang berhak diperlakkan paling baik adalah Ibumu, Ibumu, Ibumu baru Ayahmu.
Itulah tanggung jawab ibu dalam keluarga yang dapat berperan menjadi berbagai macam profesi dan tentunya sangat berharga bagi seorang suami dan anak-anaknya. Oleh karena itu jangan ada yang meremehkan tugas ibu lagi!.
Begitu banyak tugas yang dikerjakan oleh seorang ibu sepanjang hidup mereka. Kecintaan yang didasarkan pada kenyataan betapa berat beban dan tanggung jawab para ibu. Sehingga sekedar sehari mengenangnya, untuk berbagi kesulitan menghadapi kehidupan bersama tentu saja tidak jadi masalah. Ibu…..betapa mulia tugas dan tanggung jawabmu, ibu… jasamu tak lekang dimakan jaman, walau kasih kami anak-anakmu hanya sepanjang galah namun kasihmu akan selalu ada sepanjang masa. Selamat Hari Ibu untuk ibu-ibu di seluruh Indonesia, I love you ibu, mama, mami, momy, bunda, emak, biyung ,simbok , mamak apapun itu sebutan sayang untukmu.