KARAWANG-Pesona Jabon Jaya (PJJ), salah satu destinasi wisata baru yang wajib dikunjungi masa kini. PJJ menyuguhkan wisata kuliner, wahana permainan anak-anak, tempat selfi serta kolam renang yang berlokasi Kelurahan Plawad Kecamatan Karawang Timur.
PJJ merupakan kerja sama sang inisiator, yang juga pengelola tempat wisata Hj E Susilawati, dengan masyarakat Kelurahan Plawad. Tujuannya, untuk memberikan alternatif tempat pilihan wisata di Kota Karawang dan meningkatkan potensi masyarakat setempat.
Pengelola PJJ Hj Susi mengatakan, adanya wahana permainan dan wisata kuliner, membantu kesejahteraan masyarakat setempat, melalui partisipasi yang besar dari masyarakat dalam membangun tempat tersebut. Banyak hal yang bisa didapat ketika ke sana. Seperti menikmati suasana dan pesona asri perkampungan dan dibumbui wahana dan photo untuk berselfi.
Baca Juga:Mantap! Fitur “Mention” Whatsapp Sudah Ada NotifikasinyaPenyebab Kematian Aktris Betty White Yang Tutup Usia Pada Malam Pergantian Tahun
“Kita awalnya memikirkan bagaimana untuk membantu peningkatan ekonomi masyarakat sekitar, khususnya anak Karang Taruna yang mempunyai visi misi ekeonomi,” katanya.
Kehadiran PJJ, adalah bagian penyerapan tenaga kerja dan peningkatan ekonomi melalui UMKM. Selain menyerap tenaga kerja, PJJ juga meningkatkan pendapatan ekonomi demi tercapai kesejahteraan masyarakat. “Semoga semua merasakan keindahan sawah dan alam untuk berselfi terutama ada selfi wali. Artinya, ada sembilan titik berselfi, serta tempat berenang banyu sari bagi anak-anak,” katanya.
Sementara itu, Kepala Kelurahan Plawad Adi Firmansyah, mengucapkan selamat atas dibukanya wisata kuliner dan wahana PJJ. “Semoga PJJ menjadi alternatif tempat rekreasi dan tempat untuk menampilkan potensi-potensi daerah, serta menjadi tempatnya berkah untuk pengelola pengunjung dan juga masyarakat sekitarnya,” katanya.
Menurutnya, kehadiran PJJ menjadi salah satu bentuk pemberdayaan ekonomi masyarakat yang ada di Kelurahan Plawad. Lurah Adi mengingatkan pengelola dan pengunjung untuk tidak lengah terhadap virus Covid-19 juga menerapkan protokol kesehatan.
“Tetaplah menaati protokol kesehatan seperti yang dianjurkan pemerintah. Lebih baik hati-hati daripada tertular,” katanya.(ddy/vry)