Menurutnya, bukan cuma di lingkungan pemerintahan, sektor dunia usaha dan dunia pendidikan juga menyelenggarakan kegiatan vaksinasi. Semisalnya, setiap objek wisata juga turut melakukan gebyar vaksinasi di tempatnya masing-masing. Bukan hanya karyawan, pedagang dan pengunjung juga wajib vaksin apabila belum divaksin.
“Itu semua upaya pemerintah untuk pencegahan penyebaran Covid-19, warga menjadi sehat, dan perekonomian tetap berjalan, agar ekonomi Lembang tetap bergeliat, karena Lembang sebagai daerah tujuan wisata yang menjadi andalan warga dalam mengais rezeki,” pungkasnya.(eko/sep)