Yana mengungkapkan, populasi sapi perah terbesar di KBB ada di Lembang karena mayoritas masyarakat Lembang berprofesi sebagai peternak sapi perah. Namun, penanganan secara serius langsung ke peternak belum dirasakan oleh peternak.
“Harusnya pemerintah KBB fokus terhadap upaya-upaya penanganan penyebaran PMK di Lembang, sebab Lembang ini daerah peternakan sapi terbesar di KBB,” jelasnya.
Bahkan, Dinas Terkait menurutnya harus segera mengajukan anggaran darurat untuk penanganan wabah PMK yang dapat merugikan masyarakat banyak. Dan melakukan koordinasi yang intens kepada pemerintah pusat.
Baca Juga:Akhirnya Whatsapp Rilis Fitur Terbaru, Foto Profil dan Status Bisa DisembunyikanTelegram Premium Resmi Diluncurkan, Harganya Terjangkau
Yana mendorong Dinas Peternakan KBB untuk menyentuh langsung peternak dalam penanganan PMK, khususnya peternak sapi perah karena pemasok susu nasional terbesar dari Lembang.
“Harusnya segera melakukan Vaksinasi untuk sapi, kalo sudah gini kan kasian peternak, semua menjerit dan menangis,” tegasnya.(eko/sep)