SUBANG – Agenda kunjungan menteri pertanian Syahrul Yasin Limpo ke PG Rajawali Pasirbungur Kecamatan Purwadadi, Kabupaten Subang, pada Jumat (29/7) disambut puluhan spanduk.
Dari pantauan Pasundan Ekspres, spanduk bertuliskan soal dugaan korupsi kegiatan Upland Manggis itu terpasang di sepanjang jalan yang dilalui rombongan menteri, dari mulai pintu tol Kalijati hingga lokasi acara.
Belum diketahu siapa pemasang spanduk tersebut, tidak ada inisial atau keterangan si pemasang dalam setiap spanduk.
Baca Juga:Optimalisasi Inisiatif RCEP Didorong Bantu Pulihkan Ekonomi Global dan Tingkatkan Ketahanan Ekonomi Pasca PandemiPenyaluran KUR BRI Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat
Seperti diketahui, program Upland Manggis yang sedang dilaksanakan di Subang dilaporkan oleh beberapa LSM lantaran diduga ada indikasi korupsi.
Program dengan anggaran hibah puluhan milyar tersebut, kini dalam penanganan unit Tipidkor Reskrim Polres Subang, sejumlah LSM terus mendorong agar pengawasan lebih ditingkatkan untuk program yang disebut-sebit rawan indikasi korupsi tersebut. (idr)