Tingkatkan Investasi, Permudah Pelayanan Perizinan Melalui System Online

investasi
BIMTEK: Bimbingan Teknis Implementasi Perizinan Berusaha Berbasis Resiko, Rabu (19/10). USEPSAPELUOH/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

KARAWANG-Kepala Dinas Penanaman Modal dan Penanaman Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Karawang, Eka Sanatha menyatakan, investasi bisa meningkatkan kegiatan perekonomian masyarakat. Pelayanan perizinan saat ini dipermudah melalui perizinan berusaha berbasis resiko.

“Jika dulu image untuk mengurus izin itu susah dan mahal, maka saat ini dengan Online Singel Submission (OSS) lebih murah dan mudah,” ujar Eka saat membuka Bimbingan Teknis Implementasi Perizinan Berusaha Berbasis Resiko, Rabu (19/10).

Dikatakan Eka, sebab jika dulu untuk mengurus perizinan harus bertatap muka, saat ini semua perizinan melalui system online. Jadi tidak perlu tatap muka lagi, asalkan semua data yang dimasukan di sistem sesuai dan benar maka perizinan bisa terbit.

Baca Juga:Pengeroyokan Wartawan Asep Agustian “Tutup Pintu” DamaiCatatan Harian Dahlan Iskan: Kaipang Greenhope

Saat ini, Eka menuturkan, investasi di Karawang terus bertumbuh, meskipun selama 2 tahun terakhir sempat stagnan akibat adanya pandemic Covid-19. Bahkan dari data laporan realisasi investasi pada triwulan kedua realisasinya sudah mencapai 51,18 persen dari target realisasi Rp29,85 triliun.

“Tingginya investasi ini bisa mendorong perekonomian masyarakat khususnya pelaku usaha mikro dan kecil, oleh sebab itu kami terus memaksimalkan pelayanan perizinan untuk investasi di Karawang,” katanya.

Seperti contohnya, lanjut Eka, jika ada pabrik di salah satu daerah. Selain kebutuhan penerimaan karyawan, ekonomi masyarakat juga bisa meningkat dengan adanya peluang usaha seperti kos-kosan, laundry, rumah makan dan lainnya.

“Untuk serapan tenaga kerja pada realisasi investasi triwulan 2 di Karawang, mencapai 4.524 orang,” katanya.
Ia menambahkan, sebagai informasi Kabupaten Karawang juga dijadikan tempat sebagai proyek strategis nasional.

Seperti adanya rencana pembangunan bandara internasional, kereta cepat yang rencananya akhir tahun sudah digunakan, PLTGU Cilamaya, dan lainnya.(use/vry)

0 Komentar