Tutug Oncom Resep Makanan Khas Daerah Jawa Barat

Tutug Oncom Resep Makanan Khas Daerah Jawa Barat
Tutug Oncom Resep Makanan Khas Daerah Jawa Barat
0 Komentar

Nasi timbel Tutug Oncom biasanya disajikan dengan sambal terasi dan sayur asam, sehingga rasanya semakin nikmat.

Bagi pecinta kuliner Indonesia, Tutug Oncom adalah salah satu hidangan yang harus dicoba.

Selain rasanya yang lezat, makanan ini juga mengandung nutrisi yang baik untuk kesehatan.

Baca Juga:Lima Resep Ayam Suwir, Hidangan Khas Indonesia!Kelebihan HP Infinix Hot 11, Camera Bokeh!

Jadi, jika Anda berkesempatan berkunjung ke Jawa Barat, jangan lupa untuk mencicipi Tutug Oncom dan nikmati cita rasa tradisional Indonesia yang unik dan lezat.

Berikut Tutug Oncom Resep Makanan Khas Daerah Jawa Barat:

 Nasi Tutug Oncom

Bahan:

  • Nasi putih secukupnya
  • Oncom bandung secukupnya

Bumbu Halus:

  • 3 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 3 buah cabai merah
  • 5 buah cabai rawit
  • 1 ruas kencur
  • Garam secukupnya
  • Terasi secukupnya

Bahan Pelengkap:

  • Kemangi secukupnya
  • Lalapan
  • Sambal
  • Ikan asin

Cara Membuat:

  1. Tumbuk oncom sampai halus.
  2. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak. Masukkan oncom yang telah dihaluskan. Oseng sebentar dan sisihkan.
  3. Siapkan nasi hangat, campurkan dengan tumis oncom secukupnya. Aduk rata.
  4. Nah, nasi tutug oncom siap disajikan dengan bahan pelengkap.

Selamat mencoba dan semoga suka!

0 Komentar