Pasundan Ekspress- Motor Listrik Yamaha Sudah Punya Warna Baru, Kapan Masuk Ke Indonesia? berikut penjelasannya.
Yamaha baru saja memberikan penyegaran pada motor listrik Neo mereka setelah dipasarkan selama satu tahun di Eropa. Sekarang, motor listrik Neo memiliki warna aqua yang membuat motor skutik ini lebih menarik dan memikat perhatian.
Menurut kabar dari Visordown, Yamaha Neo merupakan motor ramah lingkungan yang memiliki mesin 50cc dan jangkauan sejauh 37 km menggunakan satu baterai. Motor ini sangat cocok menjadi pilihan bagi para pecinta skutik, terutama untuk digunakan di perkotaan.
Baca Juga:Begini Cara Daftar Motor Listrik Subsidi Pemerintah, Simak Sampai HabisNonton Anime Isekai de Cheat Skill Eps 4 Secara Legal di Bstation
Fitur-fitur yang ada di motor ini juga sangat menarik, mulai dari charger di konsol boks depan untuk mengecas ulang smartphone, panel instrumen digital dengan mode berkendara eco dan normal, hingga konektivitas dalam aplikasi Y-Connect dan sistem keyless. Selain itu, motor ini telah dibekali dengan lampu LED yang sangat terang.
Mengenai kapan masuk ke Indonesia belum ada Informasi terkait kabar tersebut.
Jadi, bagi Anda yang mencari motor skutik yang ramah lingkungan dan memiliki fitur-fitur canggih, Yamaha Neo bisa menjadi pilihan yang tepat. Dengan hadirnya warna baru, semakin membuat motor listrik Neo menjadi motor skutik yang lebih menarik dan stylish.