PASUNDAN EKSPRES-SMKN 1 Subang berhasil meraih juara 1 untuk enam mata lomba dalam Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK tingkat kabupaten yang digelar 9-12 April 2023.
Ada enam siswa yang berhasil mengharumkan nama sekolah dalam LKS SMK ini. Fadli Martin Kelas XI TPM Juara 1 LKS mata Lomba Mechanical Engineeeing CAD.
Ananda Andi Ahmad Yusup kelas XI RPL Juara 1 LKS mata Lomba Web Technologies. Ananda Nabila Aissahla Sofyan kelas XI DG Juara 1 LKS mata Lomba Graphic Design Technology.
Baca Juga:Mantan Napiter Umar Patek Mengaku Belajar Banyak dari Teladan Sikap Santun dan Toleran para Sahabat Dr Aqua DwipayanaKRPI Soroti Soal Pengaturan Nakes dan Jaminan Sosial dalam RUU Kesehatan
Nasrul Wahid Sulaeman kelas XI TKJ Juara 1 LKS mata Lomba IT Network Systems Administration. Rakan Muhammad Yuka kelas XI TKJ Juara 1 LKS mata Lomba Cloud Computing. Fahmi Maulana Kelas XI RPL Juara 1 LKS mata Lomba IT Software Solutions For Business.
Kepala SMKN 1 Subang, Deden Suryanto, M.Pd mengaku bangga atas prestasi yang diraih oleh anak didiknya itu. Termasuk dia bangga kepada pembimbing yang mampu mengantarkan siswanya bisa berprestasi.
Dia menyampaikan, dalam LKS SMK tingkat kabupaten ini ada tujuh mata lomba. SMKN 1 Subang mengirimkan siswanya untuk mengikuti di enam mata lomba. Semua yang diikuti hasilnya menggembirakan, yakni meraih juara 1 untuk setiap mata lomba.
“Jadi semua mata lomba yang diikuti itu kita berhasil menjadi juara dan itu membuktikan bahwa kualitas kita masih sangat diperhitungkan di Subang,” ungkap Deden.
Mereka yang berhasil juara 1 akan diikutsertakan di tingkat provinsi. Kepala SMKN 1 Subang optimis anak didiknya bisa berprestasi di tingkat provinsi maupun nasional.(ysp)