SUBANG-Bakal calon legislatif (bacaleg) DPRD Kabupaten Subang dari Partai Golongan Karya (Golkar) Ahmad Dodi Budiyanto SH alias Dodi Elang Laut mendukung penuh pemekaran Daerah Otonomi Baru Kabupaten Subang Utara.
“Saya sangat mendukung sekali adanya pemekaran, karena saudara-saudara kami di Pantura sudah berjuang bersama agar pemekaran Subang Utara bisa segera terealisasi,” ujar bacaleg fraksi Golkar Dapil V Ahmad Dodi Budiyanto S.H.
Dodi menyatakan, dirinya sebagai salah satu bakal calon legislatif DPRD Subang yang siap berkompetisi dalam (Pileg) 2024 dan merupakan orang asli Pantura menginginkan jika wilayah Pantura itu maju.
Baca Juga:14 Narapidana Dipindahkan ke NusakambanganTiga Tahun Tidak Difungsikan, Gedung SDN Jayakerta 1 Ambruk
“Saya secara pribadi yang merupakan orang ujung Kabupaten Subang, yang kemungkinan dari dulu daerah kami itu kurang diperhatikan. Ya intinya saya ingin membangun kampung saya sendiri,” ungkapnya.
Menurut Dodi, jika dari sisi kewilayahan Pantura memiliki potensi ekonomi dan jumlah penduduk yang sudah memenuhi syarat pemekaran.
Selain itu, ia juga memiliki visi-misi ingin melakukan perubahan dan perbaikan di Kabupaten Subang khususnya di Daerah Pemilihan (Dapil) V yang meliputi Sukasari, Pamanukan, Legonkulon, Pusakanagara dan Pusakajaya.
“Mungkin dengan gerakan saya dan teman-teman di Pantura, Pantura bisa lebih maju. Pantura lebih mandiri apa lagi dengan adanya Pelabuhan Patimban Pantura bisa jadi lebih wah lagi,” tandas Dodi Elang Laut.
Maka dari itu, Dodi Elang Laut mengajak masyarakat bersama Partai Golkar untuk melakukan perubahan dan perbaikan demi kesejahteraan masyarakat Kabupaten Subang khususnya masyarakat Pantura.
“Kita berjuang di tupoksi masing-masing, mohon doa restu dan dukungannya agar bisa memperjuangan kesejahteraan masyarakat dan ingin orang Pantura itu bisa berguna dan bermanfaat bagi Kabupaten Subang,” pungkasnya.(cdp/ysp)