Indosat Ooredoo Hutchison Bagikan Dividen Tunai dari Laba Bersih Rp2 Triliun

Indosat Ooredoo Hutchison
DIVIDEN: Indosat Ooredoo Hutchison membagikan dividen tunai dari laba bersih tahun buku 2022 sebesar Rp2.061.627.746.488, atau 43.6 persen dari laba bersih atau setara dengan Rp255,7 per saham kepada para pemegang saham. ADAM SUMARTO/PASUNDAN EKSPRES
0 Komentar

Lebih dari itu, kecepatan unduh dan latensi jaringan Indosat yang lebih baik mampu meningkatkan sekitar 20 persen pengalaman pelanggan untuk layanan utama seperti video streaming dan gaming.

Selain pembagian dividen, rapat secara keseluruhan telah memutuskan beberapa agenda. Di antaranya, menyetujui laporan tahunan dan laporan keuangan Perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2022.

Menyetujui penggunaan laba bersih Perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2022. Menyetujui remunerasi Dewan Komisaris Perseroan untuk tahun 2023.

Baca Juga:Tingkatkan Keandalan Pasokan Listrik, Tim PDKB PLN UP3 Purwakarta Rutin melaksanakan Pemeliharaan Tanpa PadamDisdukcapil Targetkan Penerbitan 5.000 IKD Selama Tiga Hari

Kemudian, menyetujui penunjukan Akuntan Publik Perseroan untuk tahun buku yang berakhir pada 31 Desember 2023;
Rapat juga menyetujui perubahan susunan Direksi dan/atau Dewan Komisaris Perseroan, Mengangkat Ritesh Kumar Singh dan Cheung Kwok Tung (Desmond Cheung) sebagai jajaran Direksi, serta mengganti Armand Hermawan dengan Ahmad Zulfikar Said.

Disetujui pula laporan studi kelayakan yang dibuat oleh Kantor Jasa Penilai Independen (KJPP) Yanuar, Rosye dan Rekan terkait rencana penambahan kegiatan usaha Perseroan dalam rangka memenuhi ketentuan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan No.17/POJK.04/2020 tentang Transaksi Material dan Perubahan Kegiatan Usaha.

Terakhir tapi tak kalah penting, menyetujui perubahan ketentuan Pasal 3 Anggaran Dasar Perseroan terkait Maksud dan Tujuan serta Kegiatan Usaha Perseroan.

“Kami berkomitmen terus menghadirkan pengalaman pelanggan yang mengesankan kepada seluruh pelanggan. Meningkatkan nilai sinergi kepada seluruh pemegang saham, serta memberikan manfaat positif bagi bisnis, industri, serta masyarakat Indonesia,” ucap Vikram.(add/sep)

Laman:

1 2
0 Komentar