PASUNDAN EKSPRES-Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Subang, Asep Rochman Dimyati menyampaikan, kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) jenjang SMA/MA se- Kabupaten Subang sebagai media tolak ukur keberhasilan dan pembinaan olahraga di sekolah.
Dia juga menyebut, O2SN sebagai upaya untuk menumbuhkembangkan potensi para siswa terhadap olah raga sedini mungkin. “Ajang ini juga untuk memilih dan mengoreksi atlet atlet terbaik kota subang untuk maju ke tingkat provinsi,” ungkap ARD, sapaan akrabnya, saat menghadiri pembukaan (O2SN) jenjang SMA/MA se- Kabupaten Subang di SMAN 3 Subang, Senin (22/5).
ARD berharap juga kegiatan O2SN bukan sekedar hanya untuk meningkatkan prestasi di bidang olahraga saja, tetapi untuk memupuk kebersamaan dan membentuk anak memiliki sikap dasar sebagai manusia.
Baca Juga:Jenis dan Fungsi Helm untuk Berkendara Sepeda MotorPebalap Astra Honda Racing Team Fadillah Arbi Aditama Optimis Hadapi JuniorGP Valencia
“Anak-anak adalah harapan bangsa, apalagi di tahun 2045 Presiden RI telah mencanangkan ingin meraih indonesia emasnya, tepatnya di 100 tahun kemerdekaan Republik Indonesia untuk itu diharapkan baik anak anak, pelatih/pembina dan para pendidik dihimbau untuk mengedepankan sportivitas dan kebersamaan, walaupun ada unsur kompetisi didalamnya, dampingi anak anak dengan nilai-nilai kebangsaan,” pesannya.
“Saya berharap lahir atlet atlet generasi baru di kabupaten subang dengan terselenggaranya O2SN ini. Karena KONI dan Pemda Subang butuh atlet dari semua cabor yang cukup banyak untuk kedepannya menghadapi Porkab, Porprov, PON dan agenda olahraga multievent tingkat asia dan dunia. Berharap lahir atlet atlet dari Kabupaten Subang yang bisa berlaga di dunia olimpiade,” pungkasnya.
Kegiatan O2SN ini berlangsung dari tanggal 19 Mei – 23 Mei 2023. Diikuti sebanyak 181 atlet dari pelajar SMA/MA dari perwakilan 25 sekolah se- Kabupaten Subang dengan 5 Cabang Olahraga (Cabor) yang akan dipertandingkan yaitu Pencak silat, Karate, Atletik, Renang, dan bulu tangkis.
Hadir sekaligus membuka acara Kadisparpora Subang, Tatang Supriyatna, Ketua MKKS SMA Kabupaten Subang, Rika Rachmita Sujatma , Ketua MGMP Subang Mochamad Rohiman, dan para Ketua Pengcab yang akan dipertandingkan di O2SN.