SUBANG – 1.170 Calon Jamaah Haji (Calhaj) di Subang telah menjalani pemeriksaan kesehatan sejak bulan Januari 2023.
Dalam rangkaian persiapan keberangkatan mereka ke Tanah Suci, Dinas Kesehatan Subang telah menurunkan petugas kesehatan yang akan mendampingi para Calhaj pada tanggal 2, 8, 14, dan 21 Juni 2023.
“Kami telah melakukan pemeriksaan kesehatan bagi Calhaj sejak bulan Januari 2023, termasuk pemberian vaksinasi,” ungkap Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Subang, dr. Maxi.
Baca Juga:Nokia 106 5G Indonesia: Kembali ke Dasar dengan Kecepatan 5GCara Mendapatkan GetContact Premium Gratis, Fitur Paling Lengkap
Selain melakukan pemeriksaan, pihak Dinas Kesehatan juga menugaskan empat dokter dari Subang, Purwakarta, dan Bandung untuk mendampingi Calhaj selama perjalanan hingga ke Tanah Suci. Selain itu, enam petugas perawat dari Puskesmas Kabupaten Subang juga telah disiapkan.
Dr. Maxi juga menekankan pentingnya menjaga kesehatan dan mengkonsumsi vitamin bagi Calhaj mengingat kondisi cuaca yang ekstrem di Tanah Suci.
Sementara itu, Kepala Seksi Haji Kementerian Agama Kabupaten Subang, H. Rozak, menyatakan bahwa semua Calhaj yang akan berangkat telah mendapatkan bimbingan, termasuk panduan menjaga kesehatan selama ibadah haji.(ygo)