PASUNDAN EKSPRES – Jika kamu sedang mencari harga sepeda listrik uwinfly, kamu bisa menemukannya di sini. Ada beberapa rekomendasi sepeda listrik uwinfly, lho.
Sepeda listrik saat ini sedang digemari dan banyak diminati para pecinta sepeda.
Sepeda listrik Uwinfly bisa menjadi alternatif kendaraan listrik yang praktis, stylish dan tentunya cukup terjangkau.
Baca Juga:Cari Tahu Tentang Baterai Sepeda Listrik dan Tips MerawatnyaMengenal Lebih Jauh Apa itu Intro dan Outro dalam Lagu
Dengan kendaraan ini, kamu tetap bisa merasakan sensasi bersepeda tanpa harus mengayuh secara manual.
Ada berbagai jenis dan model sepeda listrik produksi Uwinfly yang menarik perhatian para peminat.
Setiap tipe memiliki desain yang menarik dan juga menawarkan fitur-fitur yang memudahkan pengguna untuk menggunakannya. Harganya juga terjangkau, mulai dari Rp 3,5 juta.
Jika kamu tertarik dengan desain sepeda listrik Uwinfly, berikut beberapa rekomendasi sepeda listrik Uwinfly dengan banyak fitur.
Rekomendasi Harga Sepeda Listrik Uwinfly
1. Dragon Fly
Bagi kamu yang sedang mencari sepeda listrik dengan gaya unik dan futuristik, seri Dragon Fly adalah pilihan yang tepat.
Sepeda ini memiliki motor 500W dan baterai 12Ah yang mampu menempuh jarak hingga 40 km dengan kecepatan maksimum 40 km/jam.
Mengangkat model seperti skuter matik, sepeda listrik Uwinfly ini memiliki penyimpanan depan dan kapasitas beban hingga 100 kg.
harga sepeda listrik Uwinfly seri Dragon Fly seharga Rp 4,9 juta.
Baca Juga:Spesifikasi dan Harga Selis Roda 3 yang MengesankanTrendi! Ini Dia Sepeda Listrik Terbaik untuk Jalan-jalan
2. Redfish
Sepeda listrik seri Uwinfly Redfish ini sangat ringan namun tetap memiliki struktur yang kuat berkat kejelian dari pihak produsen dalam menggunakan material alloy berkualitas tinggi.
Sepeda ini menggunakan 4 aki kering, masing-masing bertegangan 12 volt 12 AH, kecepatan maksimal hingga 35 km/jam, kapasitas baterai 48 V/12 Ah dan jangkauan 40 km.
Harga sepeda listrik Uwinfly seri Redfish ini cuma dengan harga Rp 3,3 juta saja per satu unitnya.