PAGADEN BARAT-Pemdes Margahayu lanjutkan pembangunan infrastruktur di desanya melalui anggaran dana desa (DD) tahap 1 tahun 2023 ini. Kebutuhan akan bangunan fisik yang baik akan menunjang aktifitas masyarakat sehari hari.
Kepala Desa Margahayu H. Main Permana mengatakan, dari tahun ke tahun pihaknya terus membangun infrastruktur di wilayah nya dari dusun satu dan jalan perkampungan.
Kebutuhan akan infrastruktur khususnya jalan dan gang penghubung antar kampung menjadi sebuah keharusan karena aktifitas mobilitas roda ekonomi masyarakat semakin padat semakin memerlukan jalan yang bagus guna menunjang kegiatannya.
Baca Juga:Menikmati Lezatnya Nila Cobek Karuhun di Kedai Station Store Pagaden3 Aplikasi Menonton Vidio Terpercaya, Mendapatkan Cuan Lebihi Mudah
“Tentu jaman sudah berbeda, kemajuan teknologi dan pertumbuhan kendaraan motor dan mobil sebagai alat transportasi perlu ditunjang oleh infrastruktur jalan yang laik dan layak lintas,” katanya.
Dan tahun ini pembangunan jalan cor beton di dua titik yaitu
jalan Gang Kp. Buher RT 006 RW 004 dan di Kp. Pangauban, dengan anggaran sebesar
Rp 30.825.000,-.
Sementara itu, tahun inipun rencananya pembangunan kantor desa akan dilanjutkan menunggu anggaran Banprov cair. Kantor desa yang didesain dua lantai itu, untuk lantai satu sudah digunakan, sementara untuk lantai atas atau lantai 2 belum rampung.
“Kalau kantor desa belum tuntas, tahun ini akan kita lanjutkan dan bisa rampung atau minimal lantai atas bisa digunakan,” tukasnya.(dan/ded)