“Sekarang lapangnya bagus, kalau dulu kan masih tanah merah belum dibuat apa-apa kalau sekarang udah bisa jadi tempat nongkrong ataupun olahraga untuk pengunjung maupun warga Subang,” ujar Dinar.
Pedagang di Lapang Bintang Subang, Riri mendapat berkah dengan banyaknya masyarakat yang melakukan olahraga maupun bermain di Lapang Bintang Subang. Pedagang es ini mengaku sehari bisa mendapatkan omset sebesar Rp500 ribu – Rp700 ribu.
Dia akan tambah semangat berjualan ketika ada event-event besar di Lapang Bintang. Misalnya saat acara puncak HUT ke-75 Kabupaten Subang, yang dikemas dalam acara Pekan Kebudayaan Daerah. Sehari dia bisa untung dua kali lipat dari hari-hari biasanya.
Baca Juga:PT TKG Taekwang Indonesia Rutin Kurban Setiap TahunKeluhkan Kebijakan Pemerintah Pusat, Nelayan di Subang Tolak Bayar Retribusi PNBP
Tak hanya Riri, Yus yang menyewakan motor listrik pun mendapat berkah melakukan usaha di Lapang Bintang. Dalam sehari dia bisa mendapat omzet Rp500 ribu.
Dia pun sama merasakan berkah ketika ada event-event besar. Yus bisa mendapatkan omzet dua kali lipat.(ysp)