PASUNDAN EKSPRES-Siloam Hospitals Purwakarta menyerahkan hewan kurban untuk warga sekitar rumah sakit tepatnya di Desa Cibening, Kecamatan Bungursari, Purwakarta, Rabu 28 Juni lalu.
Hadir dalam prosesi penyerahan hewan kurban tersebut Direktur Rumah Sakit Siloam Purwakarta, dr. Irwan Gandana, M.A.R.S., serta perwakilan dari manajemen Siloam Hospitals Purwakarta.
Hewan kurban berupa satu ekor sapi diserahkan kepada Kepala DKM Jami An-Nur di Desa Cibening, yang nantinya akan didistribusikan untuk kaum warga sekitar Siloam Hospitals Purwakarta.
Baca Juga:176 Desa di Purwakarta Berpotensi Alami Kekeringan Hingga Tingkat Tinggi32 Gerai IM3 Siap Melayani Pelanggan Seluruh Indonesia Dengan Wajah Baru dan Pelayanan Lebih Terdigitalisasi
“Perayaan Hari Raya Iduladha 1444 H ini tentunya sangat berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya,” kata Irwan melalui rilisnya, Jumat (30/6).
Mengingat, sambungnya, pandemi yang sudah terlewati sehingga masyarakat sudah bisa berkumpul untuk melakukan serangkaian acara.
Selanjutnya, Irwan juga berharap agar hewan kurban yang diberikan bisa sampai kepada masyarakat yang berhak menerimanya.
“Hewan kurban ini sebagai bentuk kepedulian dan kedekatan RS Siloam Purwakarta dengan warga. Semoga, niat dan amalan kurban ini mendapatkan pahala dari Allah SWT,” ujar Irwan.(add)