KARAWANG Alfamart dan PZ Cussons Indonesia bergandengan tangan dalam menyelenggarakan program ‘Alfamart Sahabat Posyandu’ di 96 lokasi di 32 kota/kabupaten di Indonesia. Program ini bertujuan mendukung pertumbuhan dan gizi yang baik bagi 10.000 ibu dan balita.
Program ini memberikan beragam layanan kesehatan, termasuk pengukuran tinggi dan berat badan, pemberian imunisasi, konsultasi gizi, serta penyuluhan kesehatan bagi para ibu. Tidak hanya itu, program ini juga memberikan bingkisan bagi balita, ibu, dan kader posyandu.
Kolaborasi ini melibatkan kerja sama dengan puskesmas dan kader ibu-ibu kesehatan setempat. Program Alfamart Sahabat Posyandu berlangsung dari bulan Mei hingga Juli 2023 dan diselenggarakan di halaman toko-toko Alfamart yang mudah diakses oleh masyarakat.
Baca Juga:Jelang Agustusan Pemcam Siapkan PaskibrakaMenikmati Keindahan Alam di Curug Masigit Subang
Corporate Communication General Manager Alfamart, Rani Wijaya, menyatakan bahwa program ‘Alfamart Sahabat Posyandu’ merupakan bagian dari kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) rutin Alfamart. Pada periode Mei-Juli ini, Alfamart bekerja sama dengan PZ Cussons Indonesia untuk menyelenggarakan program ini.
Rani Wijaya menambahkan bahwa Alfamart, sebagai perusahaan ritel yang hadir di tengah masyarakat, merasa memiliki tanggung jawab sosial untuk berkontribusi pada kesehatan dan pertumbuhan anak-anak.
“Program Posyandu ini memungkinkan ibu-ibu di sekitar toko Alfamart untuk memeriksa pertumbuhan balitanya dan berkonsultasi dengan ahlinya mengenai gizi anak,” katanya.
Hal senada diungkapkan oleh Corporate Communication Director PZ Cussons Indonesia, Elly Mustrianita. Program Posyandu ini merupakan bentuk dukungan perusahaan dalam mencegah stunting di Indonesia dan memberikan layanan kesehatan bagi ibu dan balita.
“Salah satu kegiatan ‘Alfamart Sahabat Posyandu’ telah diselenggarakan di toko Alfamart di Cilewo, Telagasari, Kabupaten Karawang. Puluhan ibu dan balita tampak hadir untuk memanfaatkan program ini,” tukasnya.(ddy/ded)