Alhamdulillah, Tiga Pendaki di Kawasan Gunung Sunda yang Sebelumnya Dikabarkan Hilang Kini Ditemukan Selamat

Alhamdulillah, Tiga Pendaki di Kawasan Gunung Sunda yang Sebelumnya Dikabarkan Hilang Kini Ditemukan Selamat
DITEMUKAN SELAMAT: Proses evakuasi para survivor yang dinyatakan hilang di Kawasan Gunung Sunda, tepatnya di Curug Cipurut, Desa Sumurugul, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta. Ketiganya ditemukan dalam kondisi selamat. DOK POLSEK WANAYASA
0 Komentar

PURWAKARTA-Tim SAR Gabungan berhasil mengevakuasi tiga orang pendaki dari kawasan Gunung Sunda setelah sebelumnya sempat dikabarkan hilang dan tidak bisa dihubungi.
Kapolres Purwakarta, AKBP Edwar Zulkarnain melalui Kapolsek Wanayasa, AKP Enjang Sukandi mengatakan, awalnya pada Minggu, 23 Juli 2023, ada tiga orang survivor yang melakukan pendakian ke kawasan Gunung Sunda di KPH Bandung Utara melewati Pos Curug Cipurut.

Kemudian, sambungnya, pada Senin, 24 Juli 2023 sekira pukul 18.00 WIB salah satu survivor bernama Wawan Gunawan (29) warga Kampung Selaawi Desa Cipancar, Kecamatan Serang Panjang, Kabupaten Subang, menghubungi kerabatnya.

Wawan mengabarkan dirinya dan dua rekannya tersesat di jalur pendakian dan meminta bantuan untuk dilakukan pencarian. “Senin (24/7/2023) sekira pukul 18.00 WIB salah satu survivor menghubungi pamannya bahwa mereka tersesat di kawasan Gunung Sunda dan meminta untuk dilakukan pencarian. Terakhir komunikasi dengan Survivor sekira pukul 22.00 WIB,” ucap Enjang, saat dihubungi melalui gawainya, Selasa (25/7).

Baca Juga:Bapenda Subang Tetapkan Jatuh Tempo PBB-P2 31 Juli 2023Harga Lahan di Kawasan Industri Subang Rp1,8 juta per Meter

Enjang menyebutkan, para survivor tersebut dinyatakan hilang komunikasi di Curug Cipurut, Desa Sumurugul, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta. “Para survivor tersebut dinyatakan hilang pada koordinat 06°42’47’′ S, 107°34′12” E tepatnya di Curug Cipurut, Desa Sumurugul, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta,” kata Enjang.

Mendapatkan informasi tersebut, lanjut dia, Tim SAR Gabungan yang terdiri dari Rescue Damkar Purwakarta, aparat Desa Sumurugul, aparat Desa Wanayasa, FKP3D Purwakarta, Kepolisian, pihak keluarga dan masyarakat langsung melakukan pencarian. “Team Rescue Damkar dan FKP3D Purwakarta mendatangi lokasi terakhir survivor melaksanakan pendakian.

Para survivor yang dinyatakan hilang yaitu Wawan Gunawan (29), Asep Maulana Yusuf (26) dan Dede Faisal (21). Mereka merupakan warga Desa Cipancar, Kecamatan Serang Panjang, Kabupaten Subang,” ujar Enjang.

Kapolsek menambahkan, saat ini para survivor tersebut sudah ditemukan setelah petugas gabungan melakukan pencarian. Pendaki ditemukan oleh warga sekitar.

“Korban sudah ditemukan tadi padi pukul 08.00 WIB. Ditemukan agak sedikit jauh dari lokasi dinyatakan hilang. Kondisi para survivor tersebut ditemukan dalam keadaan sehat. Namun para survivor tersebut dalam kondisi lemas dan kini sudah kembali ke kediamannya masing-masing,” ucapnya.(add/sep)

0 Komentar