KOTA BANDUNG-Dengan semakin terfokusnya dunia pendidikan pada pengembangan soft skill, para mahasiswa diharapkan menjadi lulusan yang lebih siap untuk menghadapi tantangan di dunia nyata. Memiliki kombinasi antara hard skill yang solid dengan soft skill yang unggul akan memberi mereka peluang tak terbatas untuk membawa perubahan positif di masyarakat dan meraih sukses gemilang di lapangan kerja.
Pakar Komunikasi dan Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana mengungkapkan demikian menjelang Sharing Komunikasi dan Motivasi bertajuk “Optimalkan Kepribadian dan Semangat Belajar Melalui Budaya PIQIE dengan Niat Ibadah untuk Unikom Unggul” di Auditorium Smart Building Kampus Universitas Komputer Indonesia (Unikom) Jalan Dipatiukur No 112-116 Kota Bandung, Selasa 1 Agustus 2023.
Sharing yang disampaikan pria dengan jejaring pertemanan sangat luas ditujukan kepada para mahasiswa semester VIII dari Prodi Teknik Informatika serta sebagian lainnya dari Prodi Ilmu Komunikasi lintas semester. Dr Aqua Dwipayana juga menyampaikan sharing komunikasi dan motivasi kepada jajaran dosen dan tenaga kependidikan (tendik) dalam sesi terpisah.
Baca Juga:Suryacipta Dukung Penerapan Pajak Natura, Banyak Manfaat yang Diperoleh Perusahaan Dr Gugyh Susandy Sebut Banyak Pelaku UMKM Belum Masuk Marketplace Top di Indonesia
Kegiatan itu berlangsung dalam tiga sesi, masing-masing untuk dosen, tenaga kependikan, serta mahasiswa di lingkungan Unikom. Peserta seluruhnya sekitar 500 orang.
“Soft skill adalah fondasi yang penting bagi mahasiswa untuk berhasil di dunia kerja dan berkontribusi dalam masyarakat. Dalam lingkungan global yang kompleks saat ini, kemampuan untuk berkomunikasi dengan baik, bekerja sama dalam tim, dan memahami perspektif orang lain adalah elemen penting yang membedakan para profesional yang sukses,” ujar Dr Aqua Dwipayana menjelaskan.
Pria ramah ini mengungkapkan bahwa soft skill berperan penting dalam memperluas akses mahasiswa ke lapangan kerja. Kemampuan beradaptasi dengan cepat terhadap perubahan lingkungan dan teknologi adalah kunci sukses di dunia kerja yang selalu berubah.
Menurut pria dengan jejaring pertemanan sangat luas tersebut, soft skill berbeda sekali dengan hard skill. Kemampuan ini lebih cenderung kepada keterampilan sosial, komunikasi, kecerdasan sosial, dan lain-lain.
Di era kemajuan teknologi dan persaingan ketat di dunia kerja, lanjut Dr Aqua Dwipayana, mahasiswa yang unggul bukan hanya ditandai dengan nilai akademik tinggi, tetapi juga memiliki soft skill yang kuat.