9. Perbanyak Menonton Turnament
Perbanyaklah referensi strategi, senjata terbaik dan karakter FF terbaik dengan cara menonton turnament besar Free Fire. Di dalam turnament, kamu tidak hanya bisa mendapatkan keseruan menonton saja. Kamu juga bisa mendapatkan pencerahan seputar strategi terbaik yang para pro player Ff gunakan.
Mungkin banyak dari kamu yang belum menggunakan cara ini. Mulai dari sekarang, kamu harus melakukannya ya.
Dalam game Free Fire, ada 4 role yaitu Sniper, Marksman, Breacher, dan Support. Kamu harus paham seluruh role tersebut dan memilih role terbaik untuk kamu isi.
Baca Juga:Download Apk Mobile Legend Terbaru 2023Aplikasi Penghasil Saldo DANA Mudah Cepat Cair 2023, yang Lebih Menguntungkan!
Perlu diingat untuk tidak memaksa menjadi role yang tidak cocok dengan cara bermain kamu. Apabila hal ini kamu lakukan, maka kamu perlu waktu yang cukup lama untuk menjadi pro player FF. Diperlukan banyak waktu latihan untuk mulai mempelajari ulang suatu role tersebut.
11. Pahami Penggunaan Gloo Wall dan Granat
Penggunaan Gloo Wall dan Granat yang baik sangat perlu untuk kamu pahami. Hal ini juga merupakan salah satu strategi yang sangat penting bagi para pro player FF.
Pelajarilah kecepatan tangan menggunakan Gloo Wall, saat – saat terbaik untuk melempar granat atau tempat yang paling banyak untuk mendapatkan Gloo wall dan granat di FF.
12. Rutinlah Mengikuti Turnament Kecil
Setelah membentuk tim, rutinlah untuk mengikuti turnament dari yang kecil terlebih dahulu. Cara ini akan melatih mental untuk tidak takut kalah dan tetap tenang saat bermain FF. Kamu juga bisa mendapatkan teman ketika bertanding.
Apalagi di tahun 2021 ini, banyak sekali turnament kecil FF yang diselenggarakan. Apabila tidak memiliki uang, carilah turnament yang gratis atau dapat diikuti dengan hanya bermodal 10.000 – 25.000 Rupiah.
Tidak tahu cara mencari turnament FF? Kamu bisa mencarinya di Medsos seperti Instagram atau Facebook. Cukup dengan mengetik kata kunci “turnament FF”, maka akan bermunculan daftar turnament yang bisa kamu pilih.
13. Perkuat Skill Dengan Bermain Solo VS Squad