Motor ini baru saja diluncurkan tahun lalu, tepatnya pada Agustus 2019. Penampilannya mungkin akan membuat kamu berpikir tentang motor klasik Yamaha, yaitu Yamaha RX King. Seperti namanya, RX King pernah merajai pasar sepeda motor “laki” pada masanya.
Spesifikasi Motor Clasic Yamaha, Yamaha XSR 155
Mengusung tagline “born to be free”, yamaha xsr 155 indonesia tersedia dalam dua pilihan warna menarik yaitu premium matte silver dan luxury matte black. Sulit untuk memutuskan mana yang lebih keren dari dua variasi warna tersebut.
Yamaha XSR 155 warna hitam memberikan kesan maskulin, sedangkan varian silver dengan interior coklat terlihat lebih nostalgia dan bohemian.
Baca Juga:Penting Banget! Temukan Manfaat dari Pisang Tanduk yang Gak Boleh Kamu LewatkanCara Membuat Pisang Crispy dengan Taburan Coklat dan Keju yang Enaknya Kebangetan
Mesin motor ini sudah dilengkapi dengan sistem pendingin cair sehingga tidak akan mudah panas. Sistem injeksi bahan bakarnya sendiri bisa mengeluarkan tenaga hingga 14,2 kW/10.000 rpm. Keunggulan ini akan membuat pengalaman berkendara kamu menjadi luar biasa.
Dari segi dimensi, motor berbobot 134 kg ini memiliki tinggi jok 810 mm. Apakah itu tampak terlalu tinggi? Relatif tentunya. Namun, ketinggian tersebut masih terbilang wajar untuk sepeda motor di kelas sport ini.
Sedangkan rangka Yamaha 155cc berbentuk deltabox dengan suspensi bagian depan seperti teleskopik. Model sepeda motor ini memiliki sistem starter elektrik dengan sistem pelumasan oli dengan kapasitas 1,5 L. Khusus untuk tangki bahan bakar, kapasitas maksimalnya adalah 10,4 L.