PASUNDAN EKSPRES- Resep dendeng balado – Dendeng adalah potongan daging yang digoreng hingga renyah dan gurih, disajikan dengan sambal balado merah dan hijau yang tidak hanya menggiurkan mata, tetapi juga memberikan sensasi rasa yang unik.
Resep Dendeng Balado Sambal Hijau Merah yang Memiliki Rasa Unik.
Ingin mencoba di rumah? Pastikan persediaan nasi cukup, karena pasti akan cepat habis!
Resep Dendeng Balado
Bahan:
- 6 porsi
- 800 gram daging has dalam
- 2 buah asam kandis
- 2 sendok teh garam
- 1 liter air
- Minyak goreng
Bumbu Halus:
Baca Juga:Jadwal Anime Tayang Agustus 2023: Antusiasme Menyambut Anime One Piece Live Action.Menguak Pesona Motor Custom Yamaha XSR 155 Klasik Modern dengan Harga Terjangkau
- 6 siung bawang putih
- 1 sendok makan ketumbar
- 2 cm jahe
Sambal Balado Hijau:
- 10 butir bawang merah
- 15 buah cabai hijau keriting
- 8 buah cabai rawit hijau
- 2 lembar daun jeruk, buang tulangnya
- 1 sendok teh garam
Sambal Balado Merah:
- 10 butir bawang merah
- 8 siung bawang putih
- 6 buah cabai rawit merah
- 12 buah cabai merah keriting
- ½ sendok teh garam
Cara Pembuatan:
- Lumuri potongan daging dengan asam kandis, garam, dan bumbu halus. Diamkan selama 20 menit.
- Rebus air dan masukkan potongan daging. Rebus hingga daging menjadi empuk. Setelah empuk, angkat daging dan biarkan dingin. Iris daging menjadi tipis searah dengan seratnya, lalu memarkan.
- Panaskan minyak goreng secukupnya dalam wajan. Goreng potongan daging hingga menjadi kering dan renyah. Angkat daging dan tiriskan.
- Untuk sambal balado hijau, haluskan bawang merah, cabai hijau, cabai rawit hijau, dan daun jeruk. Panaskan 3 sendok makan minyak goreng, tumis bumbu balado hijau hingga harum. Tambahkan garam, dan masak hingga bumbu berminyak. Angkat dan sisihkan.
- Untuk sambal balado merah, haluskan bawang merah, bawang putih, dan cabai merah. Panaskan 3 sendok makan minyak goreng, tumis bumbu balado merah hingga harum. Tambahkan garam, dan masak hingga bumbu berminyak. Angkat dan sisihkan.
- Saat penyajian, tata potongan dendeng di atas piring saji. Tuangkan sambal balado merah dan hijau di atas potongan dendeng.
- Selamat menikmati dendeng balado hijau merah yang lezat dan unik ini!