7.Daging Slice Enoki Roll
Kali ini, daging slice dipadukan dengan jamur enoki yang memberikan tambahan tekstur dan rasa yang unik. Berikut adalah resepnya:
Bahan:
- 100 gram daging slice
- 1 bungkus jamur enoki
- 1/2 sdm margarin
- Daun bawang secukupnya
Bumbu Marinasi:
- 1 sdm kecap asin
- 3 siung bawang putih, cincang kasar
- 5 sdm saus teriyaki
- Biji wijen secukupnya
Cara Membuat:
Baca Juga:Rahasia Merawat Rambut Lurus Secara Alami dan Permanen Tanpa Smoothing: Tips dan Trik Terbukti EfektifLezatnya Saus Keju Ala Richeese di Rumah: Aroma Keju Pekat dengan Sentuhan Gurih Khas
- Campur bumbu marinasi, lalu diamkan selama 10 menit bersama daging slice.
- Letakkan beberapa jamur enoki di atas daging slice, lalu gulung dan masak di atas teflon.
- Sajikan daging slice enoki roll yang lezat dan menggugah selera.
8.Tongseng Daging Slice
Tongseng adalah hidangan yang memiliki cita rasa manis dan gurih. Nikmati tongseng daging slice ini dengan nasi putih yang hangat.
Bahan:
- 250 gram daging slice
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas lengkuas, geprek
- 1 tomat, potong-potong
- 1/2 sayur kol
Bumbu Halus:
- 7 cabai rawit, potong-potong
- 3 cabai merah besar, potong serong
- 3 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1 sdt kemiri bubuk
- 1 sdt ketumbar
- 1 bungkus santan atau krim bubuk
- Garam, gula, kaldu jamur, dan merica secukupnya
Cara Membuat:
- Tumis bumbu halus, lengkuas, dan daun salam.
- Masukkan santan dan daging slice, lalu tambahkan kol dan tomat.
- Masak hingga semua bumbu meresap dan daging matang sempurna.
9.Sup Daging Slice
Selain tongseng, kamu juga bisa mencoba resep sup daging slice yang lezat dan menyegarkan. Berikut bahan dan cara membuatnya:
Bahan:
- 200 gram daging slice
- 1 wortel, potong-potong
- 4 helai kacang panjang, potong-potong
- 1 bunga kol
- 2 siung bawang merah
- 1 siung bawang putih
- 1/2 bawang bombai
- 2 sdt garam
- 1/2 sdt lada
- 1 sdt gula dan bubuk bawang putih
- 1 sdm minyak wijen dan margarin
- 1 buah tomat, daun bawang, dan seledri
- 600 ml air
Cara Membuat:
- Tumis bawang merah, bawang putih, dan bawang bombai dengan margarin hingga harum.
- Masukkan daging slice, wortel, kacang panjang, dan air. Rebus hingga mendidih.
- Tambahkan bumbu lainnya, lalu masukkan kol dan tomat. Masak hingga semua bahan matang.
- Sajikan sup daging slice dengan taburan daun bawang dan seledri.