Akan tetapi, jika ada lembaga atau organisasi yang memberikan apresiasi maka Dr Aqua Dwipayana menerimanya sebagai bagian dari penghargaan. “Tanpa mengurangi rasa hormat saya dan Ero kepada Pak Paulus Pangka dan Leprid, barangkali pemberian penghargaan rekor ini sebaiknya dilakukan pada momen tertentu yang memang memberikan kesan yang lebih mendalam dan kontekstual. Sekali lagi terima kasih atas apresiasinya,” ucap Dr Aqua Dwipayana.
Berikan “Sentuhan” Tersendiri
Dr Aqua Dwipayana dan Ero kembali membuat sejarah. Untuk yang kesekian kalinya dalam satu panggung mereka memberikan Sharing Komunikasi dan Motivasi.
Kali ini mereka berdua mencatat rekor tersendiri dan cukup langka. Memberikan Sharing Komunikasi dan Motivasi kepada sekitar 5.000 peserta dari berbagai unsur masyarakat di wilayah Jembrana, Provinsi Bali.
Baca Juga:SMAN 1 Purwadadi Gandeng Pasundan Ekspres Gelar Pelatihan JurnalistikPutra Veteran Rawat Taman Makam Pahlawan Cidongkol Subang Tanpa Anggaran Pemerintah
Mereka berdua sangat bersyukur dan bahagia mendapat amanah tersebut. Apalagi jarang sekali bapak dan anak dalam satu panggung bicara di depan ribuan orang.
Amanah tersebut mereka optimalkan. Dr Aqua Dwipayana sudah berada di Bali sejak Kamis sore 3 Agustus 2023 dari Bandung. Sedangkan putranya tiba di Bali Jumat pagi 4 Agustus dari Jakarta.
Kegiatan itu merupakan rangkaian acara ulang tahun Kota Jembrana ke-128 tanggal 15 Agustus 2023, Provinsi Bali ke-65, pada 14 Agustus 2023, dan hari jadi Republik Indonesia ke-78 tanggal 17 Agustus 2023. Tamba mengisinya dengan pemberian Sharing Komunikasi dan Motivasi kepada seluruh ASN dan masyarakat Jembrana.
Selama ini Ero dikenal sebagai anak muda yang paham dan menguasai kompetensi bagaimana harus berkomunikasi di era digital yang ditandai oleh perubahan yang serba cepat dalam masyarakat. Kehadirannya diharapkan memberikan “sentuhan” tersendiri karena gaya penyampaian pesannya memiliki karakter berbeda dengan sang ayah. Seturut usianya, Ero terampil menyampaikan pesan dalam bahasa yang sesuai dan dipahami oleh kelompok milenial.
Ero semakin matang dalam menyampaikan materi presentasi di depan publik. Selain itu, tema-tema dan penyampaian materinya sangat up to date dan relevan dengan kondisi mutakhir. Itulah mengapa dalam setiap sesi Sharing Komunikasi dan Motivasi baik dilakukan bersama ayahandanya maupun seorang diri, peserta selalu antusias dan kerap mendapat pengetahuan penting dan pemahaman komprehensif tentang berbagai isu yang berkembang. Utamanya dalam kaitan bidang Komunikasi, selaras dengan latar belakang keilmuan Ero.