PASUNDAN EKSPRES – Nasi liwet sunda adalah hidangan khas yang berasal dari daerah Tanah Pasundan, yaitu wilayah Jawa Barat, Indonesia.
Nasi liwet sunda merupakah hidangan ini memiliki ciri khas tersendiri yang membedakannya dari jenis nasi liwet lainnya.
Selain itu, hidangan nasi liwet Sunda merupakan penggabungan dari cita rasa lezat nasi yang dimasak dengan bumbu-bumbu khas, lauk pauk, dan rempah-rempah tradisional Sunda yang membuatnya begitu istimewa.
Baca Juga:Daftar Harga Nasi Liwet Wongso Lemu Tahun 2023 Paling Update, Cek di SiniRidwan Kamil, Paskibraka Jabar Adalah Teladan Generasi Muda
Lalu, Nasi liwet sendiri merupakan salah satu makanan khas Indonesia yang terkenal dengan kelezatannya.
Nasi liwet Sunda ini merupakan salah satu jenis nasi liwet yang berasal dari daerah Sunda, Jawa Barat.
Nasi liwet Sunda memiliki cita rasa yang khas karena menggunakan bumbu-bumbu tradisional Sunda yang membuat nasi liwet ini sangat lezat dan gurih.
Nasi Liwet Sunda memiliki ciri khas dalam cara penyajiannya.
Nasi Liwet Sunda juga biasanya disajikan dengan menggunakan tangan, sesuai dengan tradisi makan bersama di budaya Sunda.
Salah satu aspek yang membuat Nasi Liwet Sunda begitu lezat adalah penggunaan bumbu dan rempah khas.
Bumbu-bumbu seperti bawang merah, bawang putih, lengkuas, daun salam, serai, dan cabai menjadi komponen penting dalam proses memasak nasi liwet sunda.
Rempah-rempah ini memberikan aroma dan rasa yang khas serta meningkatkan kenikmatan hidangan pada saat nasi liwet sunda disajikan.
Baca Juga:Ridwan Kamil Ingin OPOP Berlanjut ke Tingkat NasionalWest Java Forest Festival 2023, Berdayakan Masyarakat Melalui Penjagaan Fungsi Hutan
Nasi Liwet Sunda
Berikut adalah resep dan cara membuat nasi liwet Sunda.
Bahan-bahan Nasi Liwet Sunda:
- 2 gelas beras
- 2 1/2 gelas air
- 1/2 gelas santan kental
- 2 lembar daun salam
- 2 batang serai, memarkan
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 cm jahe, memarkan
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt merica bubuk
- 2 sdm minyak goreng
Bumbu halus:
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 buah cabai merah keriting
- 3 buah cabai rawit merah
- 1 sdt terasi