PASUNDAN EKSPRES – Motor-motor terkenal seperti Kawasaki KLX dan Honda CRF, sering kali membuat para konsumen motor trail bingung dalam memilih kedua motor tersebut.
Motor-motor ini cocok di gunakan oleh pengendara pemula, baik untuk off-road mau pun on-road, karena sudah dilengkapi dengan perlengkapan seperti lampu depan, sein, rem, dan spion.
KLX 150 telah hadir di Indonesia sejak tahun 2009, menjadikannya motor yang sudah akrab di kalangan masyarakat Indonesia.
Baca Juga:Tilang Uji Emisi Telah Dimulai di Terminal Blok M Jakarta SelatanHarga KLX150 dan CRF150L Terbaru September 2023
Sementara itu, Honda CRF 150L di luncurkan pada tahun 2017, yang masih cukup baru sehingga konsumen penasaran dengan performanya.
Selain KLX dan CRF, ada juga Yamaha WR 155 R sebagai pesaing.
Namun, WR 155 R memiliki perbedaan signifikan seperti kapasitas mesin yang lebih besar (155 cc) dan sistem pendinginan cairan. Harga WR 155 R juga lebih tinggi, sekitar Rp36,9 juta.
Pertanyaan terbesar adalah antara Honda CRF 150L dan Kawasaki KLX 150, motor mana yang sebaiknya di beli? Ini akan di bahas lebih lanjut dalam perbandingan di bawah ini:
Perbandingan Mesin Kawasaki KLX dan Honda CRF 150
Kawasaki KLX 150 dan Honda CRF 150L memiliki mesin berkapasitas 150 cc yang sama.
Namun, perbedaan terletak pada sistem penyemprotan bahan bakar, di mana KLX 150 menggunakan karburator sementara CRF 150L menggunakan teknologi injeksi (PGM-FI).
Masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan. Karburator lebih mudah untuk di sesuaikan atau pun di modifikasi, sementara injeksi lebih ramah lingkungan dan tidak bergantung pada kondisi cuaca.
Baca Juga:Lenovo Luncurkan ThinkBook Plus Twist, Laptop Dengan 2 Layar yang Dapat DiputarKawasaki H2 Yuk Intip Harga dan Spesifikasinya
Dengan sistem injeksi, CRF 150L juga lebih irit dalam penggunaan bahan bakar, dengan satu liter bisa menempuh sekitar 40 km, sedangkan KLX 150 hanya sekitar 33 km per liter.