PASUNDAN EKSPRES – Herry Iman Pierngadi atau Herry IP kini resmi ditunjuk sebagai pelatih ganda campuran bulutangkis Indonesia di Pelatnas.
Hal itu disampaikan oleh PP PBSI (Pengurus Pusat Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia) di akun media sosial mereka pada 1 September lalu.
Sebelumnya, beredar kabar yang membuat penggemar bulutangkis heboh bahwa Herry IP akan pindah melatih dari sektor ganda putra ke ganda campuran.
Baca Juga:Wajib Banget Tahu! Ini Manfaat Kentang untuk Tubuh, Sumber Karbohidrat Paling Tinggi Selain NasiResep Puding Cocomelon, Kreasi Unik Puding Berwarna Hijau yang Cantik
Bahkan, kabar tersebut diperkuat dengan postingan sang pelatih yang mengucapkan terima kasih pada captionnya yang mengisyaratkan bahwa dirinya tidak melatih ganda putra lagi.
Setelah pengumuman resmi tersebut disampaikan, berbagai warganet mengucapkan selamat atas terpilihnya Herry IP sebagai pelatih ganda campuran yang baru.
Beberapa pemain ganda putra seperti Mohammad Ahsan, Fajar Alfian, Daniel Marthin, dll mengucapkan terima kasih pada pelatih yang dijuluki “Coach Naga Api” itu atas dedikasinya selama ini pada sektor tersebut.
Jadi Pelatih Ganda Campuran Baru, Herry IP Siapkan Hal-Hal Ini Untuk Sektor Tersebut
Dilansir dari akun Twitter PBSI, @INABadminton, Herry IP sudah resmi ditunjuk sebagai kepala pelatih ganda campuran per 1 September 2023.
Sang pelatih telah berencana akan membuat program pelatihan di ganda campuran serta memutuskan siapa yang akan mendampinginya sebagai asisten pelatih.
Selain itu, penunjukan Herry IP ini juga sebagai peningkatan performa pemain agar fokus mengejar poin dan bisa lolos pada kualifikasi Olimpiade Paris 2024 mendatang.
Diketahui, Herry IP akan melatih sektor tersebut bersama Amon Sunaryo sebagai asisten pelatih ganda campuran di Pelatnas.
Baca Juga:Resep Brownies Coklat Keju, Sajian Simple yang Dijamin Nyoklat Banget!Resep Choco Banana Bread, Camilan Sehat dari Pisang Kaya Gizi Seimbang
Sementara itu, untuk sektor ganda putra dipegang oleh Aryono Miranat yang sebelumnya menjadi asisten pelatih sektor tersebut bersama Thomas Indratjaja.